BOLASPORT.COM - Tiga dari tujuh wakil Indonesia dinyatakan lolos ke fase semifinal dari babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2019.
Tujuh kontestan asal Indonesia telah menyelesaikan seluruh pertandingan dalam matchday terakhir fase grup BWF World Tour Finals 2019, Jumat (13/12/2019).
Berdasarkan pemberitaan BolaSport.com sebelumnya, tiga wakil dinyatakan lolos dari nomor ganda putra dan tunggal putra.
Ganda putra menyumbang dua wakil, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Sedangkan dari nomor tunggal putra hanya ada nama Anthony Sinisuka Ginting.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Menang, Marcus/Kevin Lolos Semifinal!
Hasil yang didapat dari matchday terakhir ini sebelumnya memang tidak memuaskan.
Pasalnya, dari tujuh wakil yang bertanding hanya ada dua yang berhasil memenangi pertandingan atas lawannya.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu wakil Tanah Air yang dipaksa bertekuk lutut di hadapan lawannya.
Kekalahan diderita Ahsan/Hendra dari Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan). Ganda putra juara dunia tiga kali itu takluk dua gim langsung 18-21, 18-21.
Beruntung, nasib Ahsan/Hendra sudah diketahui sebelumnya. Kesuksesan menyapu bersih dua laga pertama membantu Ahsan/Hendra menyegel tiket ke babak semifinal.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Menang, Antonsen Gagal Bantu Jonatan Lolos Semifinal
Hasil negatif kembali terjadi setelah tiga wakil Indonesia lainnya mengalami kekalahan.
Pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal memenangi laga penentuan nasib melawan pemuncak klasemen, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Pun demikian dengan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Berjuang hingga setting point pada gim ketiga, mereka takluk dari pasangan nomor satu dunia, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menambah rekor buruk wakil Indonesia pada hari terakhir fase grup BWF World Tour Finals 2019.
Peraih medali emas SEA Games 2019 itu tidak dapat memaksimalkan keunggulan pada gim pertama dan takluk pada dua gim berikutnya dari Du Yue/Li Yunhui (China).
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Meski Menang, Juara Bertahan Tak Lolos
Sementara itu, hasil positif tetap didapat setelah Anthony Sinisuka Ginting dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil memenangi pertandingan.
Anthony memetik kemenangan atas Viktor Axelsen yang memutuskan mundur akibat mengalami cedera.
Kendati menang, kemenangan Anthony atas Axelsen tidak masuk hitungan.
Sebab, regulasi kompetisi BWF menetapkan bahwa hasil seluruh pertandingan dari pemain yang mundur dalam fase grup tidak masuk dalam hitungan klasemen.
Itu artinya, persaingan tinggal menyisakan tiga pemain saja di Grup B tunggal putra, yaitu Anthony, Chen Long (China), dan Chou Tien Chen (Taiwan) yang saling mengalahkan.
Beruntung bagi Anthony, keberhasilannya memenangi gim paling banyak (3-2) dalam laga kontra Chen Long dan Chou Tien Chen membuatnya lolos sebagai juara Grup B.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Greysia/Apriyani Tersisih Tanpa Satupun Kemenangan
Terakhir, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2019.
Pasangan dengan julukan The Minions itu berhasil memastikan satu tiket ke babak semifinal dari grup A setelah menang atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda asal Jepang.
Marcus/Kevin ini meraih kemenangan skor 21-16, 21-17 atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia yang berhasil lolos ke babak semifinal:
Daftar wakil yang lolos ke fase knock-out
- MS - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
- MS - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- MS - Anthony Sinisuka Ginting
Daftar wakil yang tidak lolos ke fase knock-out
- MS - Jonatan Christie
- WD - Greysia Polii/Apriyani Rahayu
- XD - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- XD - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Axelsen Mundur, Anthony Lolos sebagai Juara Grup
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | tournament software |
Komentar