BOLASPORT.COM - Kesuksesan Anthony Sinisuka Ginting menembus final BWF World Tour 2019 menandai pertama kalinya pemain tunggal putra Indonesia mencapai catatan tersebut sejak tahun 2013.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak final usai mengalahkan Chen Long (China) pada laga semifinal di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019).
Anthony menang dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-15 atas peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu.
Pemain berusia 23 tahun tersebut pun menjadi pebulu tangkis tunggal putra Indonesia pertama yang lolos ke final BWF World Tour sejak 2013.
Sebelum Anthony, ada Tommy Sugiarto yang mengukir prestasi itu.
Tommy Sugiarto melaju ke babak final turnamen yang dulu bernama BWF Superseries Final.
Ia berhasil memuncaki Grup B mengungguli Kenichi Tago (Jepang), Hu Yun (Hong Kong), dan rekan senegara, Sony Dwi Kuncoro.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Begini Cara Anthony Tumbangkan Chen Long
Tommy kembali bertemu Tago pada semifinal dan menang melalui rubber game.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Komentar