BOLASPORT.COM - Perseru Badak Lampung dikabarkan akan melakukan penggabungan atau merger dengan salah satu kontestan Liga 1.
Badak Lampung telah resmi terdegradasi dari Liga 1 2019.
Hal tersebut dipastikan setelah pada laga pekan ke-32, Persija Jakarta berhasil menang telak 4-0 atas Madura United.
Dengah tambahan tiga poin dari kemenangan mereka menghadapi Madura United, Persija berhasil memperlebar jarak dengan penghuni teratas zona degradasi, Badak Lampung FC.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Masuk Final, Anthony Ukir Catatan Khusus
Baca Juga: Kaleidoskop 2019 - Tim-tim Juara: Liga 1, Piala Indonesia, dan Piala Presiden
Pascalaga tersebut, Badak Lampung tak lagi mampu mengejar perolehan poin untuk bisa lolos dari zona merah dengan dua laga tersisa.
Kini, beredar kabar jika Badak Lampung FC akan bergabung dengan salah satu kontestan Liga 1.
Tim tersebut adalah klub yang pada pekan ke-32, mengalahkan Badak Lampung, Bhayangkara FC.
Hal tersebut diduga sebagai langkah tim berjulukan The Guardian tersebut untuk menarik dukungan masyarakat Lampung.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Siaran Langsung Pekan Ke-33 Liga 1 2019, Persaingan Ketat Lima Besar
Pasalnya, geliat ketertarikan masyarakan Lampung terhadap dunia sepak bola Indonesia dapat dikatakan sangat luar biasa.
Mendengar kabar terebut, Media Officer Badak Lampung, Imam Rizaldi, mengaku terkejut.
Pasalnya, belum ada pembicaraan sama sekali di pihak manajemen klub soal merger tersebut.
"Jelas saya kaget ketika dengar hal itu, karena tidak tahu sama sekali dasar dari kabar tersebut," ujar Imam Rizaldi dikutip BolaSport.com dari TribunLampung.co.id.
Baca Juga: Kecurigaan Presiden Madura United Terhadap Tiga Penalti Marko Simic
"Sejauh ini belum ada pembicaraan apapun terkait hal itu di manajemen Badak Lampung, apalagi dengan manajemen Bhayangkara FC.
"Saat ini, kami masih fokus pada Badak Lampung yang harus menyelesaikan dua laga terakhir Liga 1 2019," tuturnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | tribunlampung.co.id |
Komentar