Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drawing 16 Besar Liga Champions - Duel Perdana Mourinho Vs Baby Mourinho

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 17 Desember 2019 | 07:00 WIB
Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann.
TWITTER.COM/SQUAWKA
Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann.

BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, bakal bertemu dengan penerusnya berjuluk 'Baby Mourinho' pada babak 16 besar Liga Champions 2019-2020.

Drawing 16 besar Liga Champions telah mempertemukan empat wakil Inggris dengan dua wakil dari Spanyol dan dua wakil dari Jerman.

Saat Liverpool bertemu dengan Atletico Madrid, Manchester City berhadapan dengan Real Madrid, Chelsea melawan Bayern Muenchen, Tottenham Hotspur menjadi klub Inggris yang difavoritkan melaju mulus ke perempat final.

Namun, hal tersebut tidak bakal mudah bagi Tottenham Hotspur yang kini ditukangi Jose Mourinho.

Baca Juga: Drawing 16 Besar Liga Champions - Reuni Tuchel dengan Sang Mantan

Pasalnya, dalam drawing 16 besar Liga Champions 2019-2020 di Nyon, Swiss, Senin (16/12/2019), Spurs bertemu dengan RB Leipzig yang notabene menjadi tim kejutan musim 2019-2020.

RB Leipzig lolos ke fase knock-out setelah menjadi juara Grup H.

Sementara Spurs lolos ke babak 16 besar dengan predikat runner-up Grup B.

Duel antara Spurs dan Leipzig bakal menjadi yang pertama bagi kedua tim di ajang Liga Champions.

Baca Juga: Drawing 16 Besar Liga Champions - Bayern Muenchen Spesialis Penakluk Tim London

Teristimewa duel ini juga bakal menjadi pertemuan perdana Jose Mourinho dengan penerusnya berjuluk 'Baby Mourinho', Julian Nagelsmann.

Julian Nagelsmann mendapat julukan 'Baby Mourinho' mengingat kemampuannya sebagai pelatih cerdas dan berbakat pada usianya yang masih 32 tahun.

Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho

Nagelsmann dikenal sebagai pelatih termuda sepanjang sejarah Liga Jerman kala berusia 28 tahun menjabat sebagai juru taktik Hoffenheim.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka Football, Nagelsmann masih berusia 16 tahun ketika Mourinho meraih trofi pertama Liga Champions bersama FC Porto pada 2004 lalu.

Baca Juga: Drawing 16 Besar Liga Champions - Klopp Sudah Punya Firasat Bertemu Salah Satu Klub Madrid

Sejauh ini The Special One telah meraih dua trofi Liga Champions, yakni pertama bersama FC Porto dan kedua kala merengkuh treble winner bersama Inter Milan musim 2009-2010.

Pertemuan kedua pelatih beda generasi tersebut bakal diawali dengan Leipzig sebagai tuan rumah pada leg pertama yang bergulir 18 Februari 2020.

Sementara Spurs bakal menjadi tuan rumah leg kedua di Tottenham Hotspur Stadium pada 10 Maret 2020.

Spurs telah bertemu tim Jerman sebanyak 10 kali di Liga Champions.

Baca Juga: Barcelona Gagal Dapat Penalti, Presiden Klub Sampai Turun Tangan

Dalam 10 pertandingan tersebut, Spurs mampu meraih kemenangan 5 kali, imbang 2 kali, dan kalah 3 kali.

Terakhir kali mereka berhadapan dengan tim asal Jerman adalah melawan Bayern Muenchen pada babak fase grup musim ini.

Spurs tidak mampu menaklukkan Bayern Muenchen baik di kandang maupun tandang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Squawka Football, Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X