BOLASPORT.COM - El clasico antara Barcelona dan Real Madrid selalu bisa melahirkan cerita menarik karena panasnya laga tersebut.
Mundur ke 51 tahun yang lalu, el clasico memiliki cerita yang bisa menggambarkan ketatnya persaingan dua tim tersebut.
Saat itu, Real Madrid menjamu Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu pada 16 November 1968.
Real Madrid berhasil memenangi laga dengan skor 2-1 pada saat itu.
Meski begitu, suporter Real Madrid merasa kecewa dengan kepemimpinan wasit.
Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid, Messi Akui El Clasico Lebih Sulit di Camp Nou
Dilansir BolaSport.com dari Marca, para suporter pun langsung melempari wasit tersebut dengan botol minuman mereka.
Pertandingan ini akhirnya dikenal dengan sebut Final Botol karena kelakuan suporter Real Madrid.
Akibat ulah suporter Real Madrid tersebut, pihak klub kini melarang penjualan botol gelas di Stadion Santiago Bernabeu.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Akan Bermain untuk Juventus Sampai Pensiun
Kini laga el clasico kembali akan hadir di tengah situasi yang panas karena posisi kedua tim di susunan dua teratas klasemen.
Barcelona akan menjamu Real Madrid di Stadion Camp Nou, Kamis (19/12/2019) dini hari WIB.
Laga tersebut sempat ditunda karena demonstrasi besar-besaran di Catalunya pada Oktober.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar