BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-22 Vietnam di SEA Games 2019, Doan Van Hau, menjalani debut untuk klub Liga Utama Belanda, Heerenveen.
Doan Van Hau menjalani waktu sepekan terakhir dengan momen-momen penting dalam hidupnya.
Bek kiri berusia 20 tahun itu membawa timnas U-22 Vietnam juara SEA Games 2019 seusai mengalahkan timnas Indonesia dalam final di Manila, 10 Desember 2019.
Dalam laga yang diwarnai pelanggaran kasar Van Hau terhadap Evan Dimas tersebut, Vietnam meraih emas berkat kemenangan 3-0.
Baca Juga: Tampil Apik di SEA Games 2019, Doan Van Hau Langsung Diincar PSV dan Feyenoord
Baca Juga: VIDEO - Detik-detik Evan Dimas Cedera Diinjak Brutal Doan Van Hau
Van Hau, yang luput dari hukuman wasit akibat menginjak kaki Evan, mencetak dua gol di antaranya, plus satu torehan kapten Vietnam, Do Hung Dung.
Selepas Vietnam dipastikan juara, Van Hau dikabarkan tidak ikut dalam pesta perayaan trofi di negaranya, melainkan langsung terbang ke Belanda.
Doan van Hau! pic.twitter.com/yqGxi5onp2
— ???????????????? | ???????? ???????????????????????????????????????? (@Feanfans) December 17, 2019
Ia langsung bergabung kembali dengan Heerenveen, klub anggota Liga Utama Belanda (Eredivisie), untuk persiapan menghadapi kompetisi.
Heerenveen merekrut Van Hau sebagai pemain pinjaman dari klub Vietnam, Ha Noi FC, untuk setahun ke depan dalam kontrak yang diteken September lalu.
Seminggu setelah membawa Vietnam juara SEA Games 2019, Van Hau mengalami momen penting lain dalam hidupnya.
Selasa (17/12/2019), ia akhirnya diberi kesempatan melakoni debut untuk tim utama Heerenveen.
Van Hau diturunkan pelatih Johnny Jansen saat klub mengalahkan Roda JC 2-0 dalam partai Piala Belanda.
Baca Juga: Isyaratkan Menuju Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Bisa Bikin Penantian Klub China Jadi Sia-sia
Baca Juga: Bikin Evan Dimas Cedera, Doan Van Hau Banjir Pujian di Belanda
Van Hau masuk menggantikan Sherel Floranus ketika pertandingan memasuki saat-saat penutup, tepatnya di menit ke-89.
Termasuk injury time, Doan Van Hau hanya tampil selama 4 menit dan mendapatkan satu kartu kuning.
Aksi yang singkat sudah cukup menghadirkan kebanggaan buat sang pemain dan publik Vietnam serta sambutan hangat dari kubu Heerenveen.
Ia dianggap sebagai pemain muda yang bisa memiliki prospek cerah pada masa depan.
"Ketika mimpi menjadi kenyataan. Sebuah momen yang indah. Van Hau menjalani debut untuk SC Heerenveen," tulis pernyataan di situs resmi klub.
Van Hau sendiri tak luput meluapkan kegembiraan atas kesempatan debut ini setelah hanya duduk di bangku cadangan dalam 8 partai Liga Belanda.
"Di depan hanya ada langit," tulis Van Hau dalam akun Twitter disertai tagar #DreamChaser atau Pengejar Mimpi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com, vnexpress.net, vietnamnet.vn |
Komentar