BOLASPORT.COM - Hasil imbang tanpa gol antara Barcelona dan Real Madrid dalam laga el clasico di Stadion Camp Nou, tampak disesali oleh satu pemain tuan rumah.
Laga tunda pekan ke-10 Liga Spanyol bertajuk el clasico telah berlangsung di Stadion Camp Nou pada Rabu (18/12/2019).
Duel el clasico di Stadion Camp Nou antara Barcelona dan Real Madrid berakhir tanpa pemenang.
Baik Barcelona dan Real Madrid harus puas berbagi 1 poin setelah pertandingan berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Baca Juga: Solskjaer Akui Dirinya Kepincut dengan Striker Fenomenal Salzburg
Pada babak pertama, Real Madrid tampil mendominasi daripada Barcelona.
Sementara Barcelona tampil tertekan dan minim peluang.
Kedua tim kini hanya terpisahkan oleh satu pertandingan yang harus dimainkan sebelum jeda musim dingin yang singkat.
Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, menilai penampilan timnya mengecewakan di laga el clasico.
Baca Juga: Juventus Siap Tikung Inter Milan Soal Transfer Vidal di Januari 2020
Ivan Rakitic menyebut Barcelona kekurangan kreativitas dan kualitas dalam duel melawan Real Madrid di Camp Nou.
"Kami tahu pertandingan melawan Real Madrid perlu kerja keras," kata Rakitic dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Real Madrid memiliki peluang di babak pertama tetapi kami juga memiliki beberapa peluang untuk menjadi gol tetapi itu tidak terjadi.
"Kami kehilangan umpan terakhir atau sentuhan akhir berkualitas untuk mencetak gol.
Baca Juga: Gol Teknik Tinggi Takumi Minamino yang Bikin Juergen Klopp Nyengir
"Namun kami kembali ke bentuk permainan kami dan pantas mendapatkan hasil imbang," ujar Rakitic menambahkan.
Hasil imbang membuat posisi kedua tim tidak berubah di klasemen sementara Liga Spanyol.
Barcelona tetap berada di puncak klasemen dengan kolesi 36 poin sementara El Real membuntuti dengan skor identik.
El Barca unggul selisih gol dari Madrid sehingga berhak sebagai pemuncak klasemen.
Pada pertandingan selanjutnya, Blaugrana bakal menghadapi Deportivo Alaves di Camp Nou, Sabtu (21/12/2019).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar