Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Persib Vs PSM, Maung Tak Mau Loyo Lagi di Pekan Terakhir Liga 1

By Beri Bagja - Jumat, 20 Desember 2019 | 10:00 WIB
Persib Bandung bermain imbang 0-0 dengan Barito Putera dalam laga Liga 1 2019 di Si Jalak Harupat, Bandung, 24 November 2019.
PERSIB.CO.ID
Persib Bandung bermain imbang 0-0 dengan Barito Putera dalam laga Liga 1 2019 di Si Jalak Harupat, Bandung, 24 November 2019.

BOLASPORT.COM - Sudah sewajarnya Persib Bandung membidik kemenangan atas PSM Makassar karena mereka dibayangi tren negatif saban melakoni laga penutup Liga 1.

Persib Bandung menjamu PSM Makassar dalam pertandingan pekan terakhir Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (22/12/2019).

Seperti lazimnya setiap tim yang akan melakoni laga, pelatih Persib Robert Rene Alberts menargetkan kemenangan untuk menutup musim dengan cara terbaik.

Modalnya adalah rentetan kemenangan beruntun plus clean sheet di dua penampilan terakhir.

Masing-masing Persib mengalahkan Borneo FC 1-0 dan Perseru Badak Lampung FC 4-0.

Apalagi, tripoin atas PSM nanti berpeluang besar mendongkrak Persib ke lima besar klasemen akhir Liga 1 2019, yang artinya memenuhi target klub.

Baca Juga: Persib Dibayangi Rekor Positif Ketika Bersua PSM Makassar di Bandung

Baca Juga: Tekad Fabiano Beltrame Meski Tak Tampil Sekalipun Untuk Persib Musim Ini

Baca Juga: Setelah Kevin van Kippersluis, Persib Juga Lepas Satu Pemain Senior Lokal

“Kami akan melakoni laga kandang. Kami ingin menyelesaikan kompetisi musim ini dengan kemenangan. Kami tidak memikirkan tim lain, hanya memikirkan tim sendiri,” ucap Robert Alberts.

"Intinya kami tetap punya peluang bagus kalau bisa menang dan itu adalah misi kami," katanya, dikutip BolaSport.com dari situs klub soal kans Persib finis lima besar.

Target sudah dibidik, tinggal kenyataan yang mesti dihadapi.

Soal pertandingan penutup, Persib harus mengenyahkan catatan minor yang melanda mereka sejak era Liga 1 atau dua musim teraktual.

Persib seperti loyo di pekan terakhir karena tak bisa menutup kompetisi dengan raihan kemenangan.

Pada Liga 1 2017, Maung Bandung dikalahkan Perseru dengan skor 0-2 walau bermain di kandang.

Persib menyerah akibat gol-gol yang dicetak Ryutaro Karube dan Silvio Escobar.

Baca Juga: Persib Bisa Dibuat Gigit Jari jika Mengejar Yevhen Bokhashvili

Kekalahan yang dialami tim asuhan Emral Abus kala itu merupakan yang ketiga secara beruntun saat menutup musim.

Persib akhirnya finis di peringkat ke-13 pada klasemen Liga 1 2017.

Musim berikutnya di Liga 1 2018, Maung Bandung juga tak berhasil menutup kompetisi dengan kemenangan.

Para pemain Persib Bandung merayakan gol Ezechiel N'Douassel ke gawang PSIS Semarang.
PERSIB.CO.ID
Para pemain Persib Bandung merayakan gol Ezechiel N'Douassel ke gawang PSIS Semarang.

Menghadapi Barito Putera dalam laga kandang usiran pekan ke-34 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Persib ditahan imbang 3-3.

Peringkat akhir Ezechiel N'Douassel dkk musim lalu lebih baik dari edisi sebelumnya karena menempati posisi keempat.

Bagaimana dengan perjalanan tutup periode di akhir musim ini?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Percuma Ada Marc Marquez, Skenario Kiamat Ducati Diungkap Pengamat Jelang MotoGP Barcelona 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X