BOLASPORT.COM - Barcelona mendapatkan hasil memuaskan di Liga Spanyol dan memantapkan posisi mereka di puncak klasemen sementara.
Liga Spanyol jornada ke-18 dibuka oleh kemenangan telak Eibar atas Granada.
Tiga gol kemenangan tanpa balas Eibar dicetak oleh Sergi Enrich (menit ke-21), Kike (26'), dan Takashi Inui (87').
Kemenangan tersebut masih membuat posisi Eibar berada di zona papan bawah dengan bertengger di urutan ke-16 di klasemen sementara Liga Spanyol.
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019 - Comeback Cazorla ke Timnas Spanyol Setelah 4 Tahun
Pada laga lainnya, Barcelona sukses menaklukkan tamunya Deportivo Alaves di depan publik mereka sendiri, Stadion Camp Nou.
Barcelona mampu menang meyakinkan dengan skor 4-1 atas Deportivo Alaves.
Empat dari tiga gol Barcelona disumbang oleh trio MSG yang diisi oleh Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann.
Gol pembuka Barcelona dicetak oleh Antoine Griezmann pada menit ke-14 usai mendapatkan umpan silang mendatar dari Luis Suarez.
Baca Juga: 3 Alasan Cristiano Ronaldo Pantas 'Dibenci'
Arturo Vidal mampu menggandakan keunggulan Barcelona menjadi 2-0 jelang berakhirnya babak pertama.
Lionel Messi menjebol gawang Deportivo Alaves pada menit ke-69, sedangkan Luis Suarez mencetak gol pada menit ke-75 melalui tendangan penalti.
Captain Courageous to Captain Fantastic! ©️????©️@Carles5puyol presented Messi with the Player of the Month for November Award in #LaLigaSantander! ???????? pic.twitter.com/Bn4mePQrJN
— LaLiga (@LaLigaEN) December 21, 2019
Tim tamu hanya mampu memperkecil ketinggalan lewat satu gol yang dicetak Pere Pons pada menit ke-56.
Hasil ini memantapkan posisi Barcelona di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 39 poin.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia Klub 2019 - Gol Menit 99 Antarkan Liverpool Jadi Juara
Mereka sementara unggul 3 poin atas Real Madrid yang baru bermain pada Minggu malam.
Sementara itu, tim penghuni peringkat ketiga Liga Spanyol, Sevilla sukses mempecundangi tuan rumah Real Mallorca dua gol tanpa balas.
Gol Diego Carlos pada menit ke-20 dan sepakan penalti Ever Banega pada menit ke-63 memastikan kemenangan tandang Sevilla atas Real Mallorca.
Kemenangan tersebut memantapkan posisi Sevilla di urutan ketiga dengan raihan 34 poin dari 18 pertandingan.
Baca Juga: VIDEO - Romelu Lukaku Hadiahi Striker Muda Inter Milan Sepakan Penalti
Pada laga lainnya, Valencia harus puas bermain imbang 1-1 kala menghadapi Real Valladolid.
Valencia sempat tertinggal terlebih dahulu melalui gol yang dilesakkan oleh Sergi Guardiola sebelum akhirnya Manu Vallejo menjadi penyelamat lewat golnya pada injury time.
Berikut hasil lengkap Liga Spanyol jornada ke-18, Sabtu (21/12/2019):
- Eibar 3-0 Granada (Sergi Enrich 21', Kike 26', Takashi Inui 87';-)
- Real Mallorca 0-2 Sevilla (Diego Carlos 20', Ever Banega 63'-pen)
- Barcelona 4-1 Deportivo Alaves (Antoine Griezmann 14', Arturo Vidal 45', Lionel Messi 69', Luis Suares 75'-pen; Pere Pons 56')
- Villarreal 1-0 Getafe (Moi Gomez 52';-)
- Real Valladolid 1-1 Valencia (Sergi Guardiola 83'; Manu Vallejo 90')
Berikut klasemen sementara Liga Spanyol, Sabtu (21/12/2019):
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar