Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luka Doncic Dikabarkan di Ambang Kesepakatan dengan Jordan Brand

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 22 Desember 2019 | 12:20 WIB
Luka Doncic saat menjalani latihan pramusim NBA bersama Dallas Mavericks.
doddy
Luka Doncic saat menjalani latihan pramusim NBA bersama Dallas Mavericks.

BOLASPORT.COM - Pemain bintang Dallas Mavericks, Luka Doncic, dikabarkan tengah berada di ambang kesepakatan dengan Jordan Brand.

Menurut sumber yang dikutip ESPN, perjanjian endorsement dengan apparel olahraga itu akan tuntas pada akhir pekan ini.

"Semuanya sudah beres, tinggal mengumumkannya saja," ucap sumber itu.

Baca Juga: Tahun Ini, Tak Ada Libur Natal untuk Para Pemain Nasional Malaysia

Kontrak Luka Doncic dengan Jordan Brand diperkirakan bakal berjalan selama 5 tahun ke depan.

Hanya, kesepakatan tersebut tidak akan berupa signature deal.

Doncic baru bisa mendapatkan kesepakatan signature deal jika dia mampu meraih titel individual yakni MVP NBA atau MVP Final NBA.

Lebih lanjut, sumber ESPN itu juga mengatakan bahwa Doncic akan memiliki model ekslusif seperti edisi warna khusus yang melibatkan desain dari sang pemain.

Apparel versi Doncic akan mulai tersedia pada Februari 2020 sampai akhir musim kompetisi NBA 2019-2020.

Sebelum digaet Jordan Brand, Luka Doncic lebih dulu mendapatkan kontrak dengan Nike pada tahun 2017, saat masih membela Real Madrid.

Baca Juga: Jadwal Lengkap MotoGP 2020 - Finlandia Bakal Gelar Balapan ke-11

Namun, kesepakatan itu sudah berakhir pada 30 September lalu.

Nike, yang berstatus sebagai induk usaha Jordan Brand, memiliki 180 hari (dimulai pada 1 Oktober) untuk mengajukan penawaran kepada Doncic.

Selain Jordan Brand, Puma dan Under Armour juga diklaim tertarik menggandeng Luka Doncic.

Apalagi, Doncic sempat beberapa kali menggunakan sepatu Under Armour seri Curry 7 saat berlatih dan bertanding.

Aksi Luka Doncic saat memperkuat klub basket Real Madrid pada musim 2017/18.
doddy
Aksi Luka Doncic saat memperkuat klub basket Real Madrid pada musim 2017/18.

Dia juga pernah melakoni pemanasan memakai sepatu Puma seri Clyde Hardwood, meski utamanya Doncic mengenakan sepatu Nike atau Jordan Brand.

Meski begitu, sumber ESPN mengatakan bahwa Under Armour tidak pernah mengajukan penawaran resmi kepada Doncic, sedangkan Puma tidak sanggup menyamai nominal yang disodorkan Nike sebelumnya.

Andai Luka Doncic resmi bekerja sama dengan Jordan Brand, dia akan menjadi pebasket NBA kedua yang mendapatkan kontrak pada tahun ini.

Baca Juga: Herry IP Ungkap Alasan Kembalinya Ahsan/Hendra di Pelatnas PBSI

Sebelum Doncic, rookie pilihan nomor satu musim ini, Zion Williamson, sudah lebih dulu menandatangani perjanjian selama 5 tahun dengan nilai 75 juta dolar AS atau lebih dari Rp 1 triliun.

Jumlah itu menjadikan Williamson sebagai rookie dengan kesepakatan endorse sepatu termahal sepanjang sejarah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X