BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tidak bisa menyembunyikan kekeceawannya seusai laga melawan Watford.
Manchester United menelan kekalahan 0-2 dari Watford pada laga yang digelar di Stadion Vicarage Road, Minggu (22/12/2019).
Ole Gunnar Solskjaer mengakui bahwa kekalahan tersebut merupakan buah kesalahan para pemainnya sendiri.
"Kami tidak berhak memenangi laga jika dilihat dari cara kami bermain," ujar Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.
Baca Juga: Saat Penguasaan Bola Justru Membunuh Man United
"Kami terlalu lamban dalam menguasai bola atau saat tidak memegangnya," kata Solskjaer menambahkan.
Menurut Solskjaer, Man United juga masih kurang dalam intensitas serangan.
Saat kehilangan bola, Man United juga kesulitan dalam merebutnya kembali.
Baca Juga: Prestasi Kontras Messi dan Ronaldo Sepanjang Desember
Hal inilah yang membuat mereka kesulitan untuk mengatasi perlawanan Watford.
Hasil tersebut membuat Man United gagal memperbaiki posisi mereka.
Man United masih tertahan di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Inggris.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar