BOLASPORT.COM - Bek Persebaya Surabaya, Mokhamad Syaifuddin, mengaku masih tak menyangka timnya bisa menutup musim 2019 dengan duduk di posisi runner-up.
Persebaya Surabaya sukses menyudahi Liga 1 2019 dengan tampil sebagai runner-up klasemen Liga 1 2019.
Persebaya berhasil duduk di peringkan kedua dengan koleksi 54 poin dari 34 pertandingan.
Persebaya awalnya memang tak terlalu diperhitungkan untuk bisa menduduki posisi di bawah Bali United tersebut.
Baca Juga: Atletico Madrid Sudah Capai Kesepakatan Personal dengan Cavani
Baca Juga: Persib Gagal Capai Target, Umuh Muchtar: Maafkan Saya yang Tidak Fokus
Pasalnya, Persebaya sempat mengalami kesulitan dalam pertengahan jalannya Liga 1 2019.
Hal tersebut yang menyebabkan tim berjulukan Bajul Ijo ini sampai dua kali ganti pelatih.
Awalnya, Persebaya dipimpin oleh Djadjang Nurdjaman alias Djanur yang kini menangani Barito Putera.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
Komentar