Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Kuat Carlo Ancelotti Tak Butuh Sosok Ibrahimovic di Everton

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 24 Desember 2019 | 05:35 WIB
Pelatih baru Everton, Carlo Ancelotti.
TWITTER.COM/KRANE_SPORTS
Pelatih baru Everton, Carlo Ancelotti.

BOLASPORT.COM - Pelatih baru Everton, Carlo Ancelotti, mengindikasikan dirinya tidak bakal merekrut striker anyar pada bursa tranfer musim dingin mendatang seiring rumor kedatangan Zlatan Ibrahimovic.

Carlo Ancelotti resmi menjadi pelatih anyar Everton menggantikan Marco Silva yang sebelumnya dipecat akibat performa buruk di Liga Inggris musim 2019-2020.

Carlo Ancelotti, yang baru saja dipecat dari Napoli, diikat kontrak selama 4,5 tahun oleh Everton.

Seiring kedatangan Don Carletto, sapaan Carlo Ancelotti, ke Everton, kabar mengenai kepindahan Zlatan Ibrahimovic pun menguat.

 Baca Juga: Arturo Vidal Berikan Tanggapannya Terkait Minat dari Inter Milan

Zlatan Ibrahimovic yang telah berstatus bebas transfer usai tidak melanjutkan kariernya bersama LA Galaxy, santer dikabarkan bakal mengikuti jejak Ancelotti dalam dua minggu terakhir ini.

Kedakatan keduanya ketika masih sama-sama membela Paris Saint-Germain ditengarai memperkuat rumor yang kencang berembus.

Penyerang Los Angeles Galaxy asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic.
TWITTER.COM/PURELYFOTBALL
Penyerang Los Angeles Galaxy asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic.

Namun, kabar tersebut lantas dibantah oleh Ancelotti.

"Ibrahimovic adalah teman baik dan beruntung saya pernah melatih pemain hebat seperti dirinya," kata Ancelotti dikutip BolaSport.com dari The Sun.

Baca Juga: Gary Neville Pertanyakan Komitmen Paul Pogba untuk Man United

"Saya bisa saja mengundangnya ke sini, menikmati keindahan kota ini, tetapi tidak untuk bermain," ujar Ancelotti.

Eks pelatih Chelsea dan AC Milan tersebut menegaskan dirinya sudah memiliki sosok Moise Kean yang disebut telah didambakannya semenjak masih di Napoli.

Penyerang muda milik Everton, Moise Kean.
TWITTER.COM/TOFNEWS
Penyerang muda milik Everton, Moise Kean.

Moise Kean tengah berjuang mendapatkan posisi di skuad utama semasa dilatih Marco Silva dan di bawah asuhan pelatih interim Duncan Ferguson.

Penyerang asal Italia tersebut telah bermain sebanyak 13 kali di Liga Inggris, tetapi sama sekali belum mampu mencetak gol.

Baca Juga: Son Heung-min Dikartu Merah, Tottenham Hotspur Ajukan Banding

"Moise Kean bermain sangat baik tahun lalu dan ketika saya masih di Napoli, kami sempat mengincarnya, tetapi ia keburu pindah ke Everton," sambung Ancelotti.

"Dia adalah pemain berbakat dan menunjukkan penampilan luar biasa di Juventus. Dia masih berusia 19 tahun, tetapi mampu beradaptasi dengan baik."

"Namun, kami tetap harus bersabar dan membimbingnya agar dia mampu menunjukkan kualitas terbaiknya," tutup pelatih asal Italia tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ezechiel N'Douassel pemain Persib Bandung ini terpilih menjadi pemain terbaik di pekan ke-34 Liga 1 2019. . #liga1 #liga12029 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : The Sun, Transfermarkt
REKOMENDASI HARI INI

Djarum Foundation & Fadil Imran Beri Apresiasi kepada Skuad Juara Piala Suhandinata 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Real Betis
11
18
6
Athletic Club
10
17
7
Mallorca
10
17
8
Rayo Vallecano
11
16
9
Osasuna
10
15
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
9
22
2
Inter
9
18
3
Juventus
9
17
4
Fiorentina
9
16
5
Atalanta
9
16
6
Lazio
9
16
7
Udinese
9
16
8
Milan
8
14
9
Torino
9
14
10
Empoli
9
11
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X