Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain yang Didepak Bali United Kirimkan Doa Untuk Mantan Rekannya

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 30 Desember 2019 | 08:00 WIB
I Putu Pager Wirajaya saat berlatih bersama Bali United Pusam, Senin (20/4/2015) petang di Gelora Tr
ninaandrianti
I Putu Pager Wirajaya saat berlatih bersama Bali United Pusam, Senin (20/4/2015) petang di Gelora Tr

BOLASPORT.COM - Dua pemain lokal yang didepak Bali United, Adi Parwa dan Putu Pager, mengirimkan doa untuk para pemain Serdadu Tridatu yang masih bertahan.

Bali United secara resmi melepas lima pemain lokalnya, yakni Ahmad Agung, Adi Parwa, Ahmad Maulana, Putu Pager, dan Diky Indriyana.

Dua dari lima pemain yang didepak Bali United sebelum Liga 1 2020 bergulir merupakan putra asli Bali, Adi Parwa dan Putu Pager.

Dilansir Bolasport.com dari Tribun Bali, Putu Pager sebelumnya sudah menduga bahwa dirinya akan dicoret dari skuad Serdadu Tridatu.

Baca Juga: Man United Kangen Lukaku? Tenang, Kini Ada Rashford

Dia pun menilai bahwa hal ini merupakan resiko sebagai pemain sepak bola profesional, yakni harus menghadapi kemungkinan berpindah-pindah klub.

"Saya tidak terkejut sih, memang sudah diduga-duga sejak awal," kata Pager, Minggu (29/12/2019).

"Tidak apa-apa, karena kita main bola tak selamanya di satu tempat,"

"Untuk ke depan saya belum tahu bagaimana musim depan," ujar eks kiper Bogor FC dan PSIM Yogyakarta itu.

Setelah jasanya tidak dibutuhkan Bali United, Pager mengatakan bahwa dirinya berkeinginan untuk mengembangkan karier di luar negeri.

Pager lantas mengirimkan doa kepada para pemain Bali United yang tersisa supaya bisa menjalani kompetisi musim depan dengan lebih baik lagi.

"Jika ada kesempatan, saya ingin berkarier keluar,” ucap Pager.

“Bagi teman-teman yang masih di Bali United, tetap semangat, semoga semakin sukses bersama Bali United, dan bisa membawa Bali United lebih berprestasi," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Starting XI Arsenal Vs Chelsea - Arteta Ingin Persembahkan 3 Poin Perdana

Senada dengan Pager, Adi Parwa juga mendoakan rekan-rekannya di Bali United supaya bisa semakin sukses di masa depan.

Secara khusus Adi menyampaikan pesan kepada dua sahabatnya, I Nyoman Sukarja dan Agus Nova, supaya mereka bisa kembali kuat.

"Harapan saya semoga teman di Bali United makin sukses bersama Bali United dan tidak ada yang cedera lagi," ujar Adi Parwa.

"Untuk mereka (I Nyoman Sukarja dan Agus Nova) semoga makin kuat dan kembali seperti dulu lagi," ujarnya menandaskan.

Baca Juga: Bali United Kembali Perpanjang Kontrak Tiga Pemain, Dua Pemain Senior

Nyoman Adi Parwa
ninaandrianti
Nyoman Adi Parwa

Bali United bergerak cepat di bursa transfer Liga 1 dengan melepas lima pemain dan langsung merekrut tiga pemain anyar.

Tiga pemain yang baru saja resmi bergabung bersama Bali United adalah Hariono, Gavin Kwan Adsit, dan Nadeo Argawinata.

Sedangkan 5 pemain yang telah dilepas antara lain Ahmad Agung Setia Budi, Ahmad Maulana, Nyoman Adi Parwa, Diky Indrayana, dan Putu Pager.

Kelima pemain yang dilepas tersebut telah habis masa kontraknya dan tak diperpanjang lagi oleh manajemen Bali United.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X