BOLASPORT.COM - Manajemen Persib Bandung mengungkapkan rencana musim depan untuk tim sepak bola putri mereka setelah menjuarai Liga 1 Putri 2019.
Persib Putri baru saja mencetak sejarah baru setelah berhasil menjadi juara pada edisi pertama Liga 1 Putri.
Pencapaian tersebut dapat diraih setelah Persib Putri mengalahkan Tira-Persikabo Kartini di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (28/12/2019).
Dalam pertandingan tersebut, tim berjulukan Putri Biru ini berhasil menang telak 3-0 atas sang lawan.
Baca Juga: Kembali Kalah di Kandang, Arsenal Catatkan Rekor Terburuk Klub
Baca Juga: Liverpool Diingatkan soal Laga Ketat di Paruh Kedua Liga Inggris
Sebelumnya, Persib Putri juga menang meyakinkan dalam final leg pertama dengan skor 3-1 di Stadion Si jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
Seusai pencapaian tersebut, manajemen Persib Bandung mengungkap apresiasinya kepada tim asuhan Iwan Bastian tersebut.
Hal tersebut dibeberkan langsung oleh Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zainuri Hasyim.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | TribunJabar.id |
Komentar