BOLASPORT.COM - Kontrak pembalap Formula 1 Finlandia, Valtteri Bottas, dengan Mercedes yang hampir berakhir tidak membuatnya berkeinginan pindah ke tim lain.
Kontrak Valtteri Bottas akann berakhir 2020.
Bottas berhasil meraih peringkat dua di musim F1 2019, berada di bawah Lewis Hamilton yang berhasil menyabet juara F1.
Tak hanya Bottas banyak pembalap lain juga akan habis masa kontraknya tahun depan.
Baca Juga: Legenda MotoGP Menilai Valentino Rossi Masih Bisa Menang Balapan Lagi
Namun, pembalap asal Finlandia tersebut tak berniat meninggalkan tim jika ada tawaran baru.
"Saya pikir ini akan menjadi musim yang menarik. Ada begitu banyak pembalap yang kontraknya akan berakhr," kata Bottas di lansir BolaSport.com dari Foxsportasia.com.
"Tentu saja, seperti setiap pengemudi lainnya, saya akan melihat semua opsi yang mungkin,"
Baca Juga: Venus Williams Mundur dari Brisbane International karena Cedera
"Sekarang, jika saya bisa memutuskan masa depan saya untuk tahun 2021, tidak akan sulit untuk menlanjutkan dengan tim ini. Saya sangat menikmatinya disini, kami tampil baik dan lebih baik dan saya menjadi pengemudi yang lebih baik sepanjang waktu,"ucap Bottas.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Foxsport Asia |
Komentar