Transfernya ke klub sekota Sampdoria itu dibuat resmi pada Kamis (2/1/2020) setelah Genoa mendaftarkan kontraknya ke Lega Calcio.
Baca Juga: Espanyol Vs Barcelona - 5 Fakta Sejarah dan Warisan Budaya Derbi
Baca Juga: Pemain MU Datang dalam Kondisi Mabuk Saat Latihan, Fergie 'Masa Bodoh'
Di Genoa, Perin akan berstatus pinjaman dari Juventus sampai akhir musim 2019-2020.
Perin diperkirakan akan kembali menjadi kiper utama Genoa, seperti yang dilakukannya pada selang 2013-2018 saat dia mengoleksi 148 penampilan di Liga Italia.
Kiper Genoa pada putaran pertama Serie A musim ini, Ionut Radu, langsung ganti merasa gelisah dengan kedatangan Perin.
"Menurut saya adalah sebuah kesalahan mengadu dua kiper dengan kualitas setara untuk memperebutkan satu posisi," kata agen Radu, Oscar Damiani, seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.
"Radu juga seorang kiper yang kuat. Yang membingungkan saya adalah saya pikir masalah Genoa bukan penjaga gawang," lanjut Damiani.
Genoa sedang berada di dasar klasemen Serie A dengan hanya mengoleksi 11 poin dan sudah kebobolan 35 gol dalam 17 pertandingan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar