BOLASPORT.COM - Real Madrid akan menyambangi Getafe di Coloseum Alfonso Perez pad alanjutan Liga Spanyol, Sabtu (4/1/2020).
Real Madrid memburu kemenangan pada game melawan Getafe ini setelah mengalami 3 hasil seri beruntun di liga.
Zinedine Zidane memainkan dua gelandang Isco dan Luka Modric yang kembali lagi ke starting XI.
Kapten Sergio Ramos tak bisa bermain karena hukuman akumulasi kartu.
Sementara itu Eden Hazard dan Marco Asensio masih dalam bekapan cedera.
Baca Juga: Tira-Persikabo Pagari Bek Timnas U-22 Indonesia, Persija Gigit Jari
Begitu juga dengan Lucas Vazquez, Marcelo dan James Rodriguez yang ditinggalkan Zidane dalam skuat untuk melawan Getafe.
Trio lini tengah Real Madrid terdiri dari Luka Modric, Casemiro dan Toni Kroos.
Duet bek tengah dipercayakan kepada Eder Militao dan Raphael Varane.
Di kub tim tuan rumah, Getafe akan turun dengan formasi 4-4-2.
Duet striker Jaime Mara dan Angel Rodriguez akan didukung kedua satap Marc Cucurella dan Faycal Fajr.
Baca Juga: Eden Hazard Cedera Melulu, Real Madrid Bakar Rp1,5 Triliun demi Satu Gol
Sangat menarik untuk menyaksikan pertandingan yang bertajuk derbi kota Madrid ini.
???? Arriving for work! ????#RMLiga | #HalaMadrid pic.twitter.com/dKn8wKMDk4
— Real Madrid C.F. ???????????????? (@realmadriden) January 4, 2020
¡Así ha sido la llegada del equipo al Coliseum en la tarde de hoy! ????#VamosGeta #GetafeRealMadrid pic.twitter.com/O2OmXTphuU
— Getafe C.F. (@GetafeCF) January 4, 2020
Susunan Pemain
Getafe (4-4-2): 13-David Soria; 22-Damian Suarez, 2-Dakonam Ortega, 6-Leandro Cabrera, 12-Allan Nyom; 18-Mauro Arambari, 20-Nemanja Maksimovic, 15-Marc Cucurella, 21-Faycal Fajr; 7-Jaime Mata, 9-Angel Rodriguez
Pelatih: Jose Bordalas
Real Madrid (4-3-3): 13-Thibaut Courtois; 2-Dani Carvajal, 3-Eder Militao, 5-Raphael Varane, 23-Ferland Mendy; 14-Casemiro, 10-Luka Modric, 8-Toni Kroos; 22-Isco Alarcon,11-Gareth Bale, 9-Karim Benzema
Pelatih: Zinedine Zidane
Wasit: Jose Munuera
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | laliga.es |
Komentar