BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid Castilla, Raul Gonzalez, mengatakan dia tidak tahu jika klubnya telah mendapatkan wonderkid Flamengo, Reinier Jesus.
Legenda Real Madrid yang juga menjabat sebagai pelatih tim Castilla, Raul Gonzalez, mengaku tidak tahu apa-apa tentang langkah klubnya dalam mendekati bintang muda Flamengo, Reinier Jesus Carvalho.
Beberapa waktu belakangan Reinier memang dikaitkan dengan kepindahan ke Real Madrid.
Los Blancos juga kabarnya sudah sepakat untuk memboyong Reinier pada Januari ini dengan biaya transfer senilai 30 juta euro (sekitar Rp466 miliar).
Baca Juga: Daftar Debut Zlatan Ibrahimovic di Klub, Hampir Separuhnya Gagal Menang
Reinier bahkan juga disebut akan menandatangani kontrak dengan Real Madrid setelah ulang tahunnya yang ke-18 pada 19 Januari nanti.
Tidak langsung membela tim utama, Reinier bakal dididik dulu di Real Madrid Castilla.
Hal tersebut dilakukan agar Reinier bisa beradaptasi dulu sekaligus menunggu ia benar-benar matang dan siap untuk bermain di Liga Spanyol.
Akan tetapi, Raul sebagai pelatih Real Madrid Castilla malah mengaku tidak mengetahui kabar tersebut.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Marca |
Komentar