BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, mengaku kecewa usai ditaklukkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik mendapat hasil minor saat disingkirkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada babak kedua Malaysia Masters 2020.
Dalam pertandingan di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (9/10/2020), Chia/Soh kalah 15-21, 11-21 dari Marcus/Kevin.
Kekalahan ini membuat ganda putra peraih medali emas SEA Games 2019 sedikit kesal.
Baca Juga: Bukan Kecepatan, Rossi Dinilai Kehilangan Gairah dan Keberanian
Wooi Yik merasa kecewa karena strategi yang direncanakan tak bisa diterapkan dalam pertandingan.
"Saya pikir kami bisa memberi mereka perlawanan yang lebih baik," kata Wooi Yik dilansir BolaSport.com dari The Star.
"Kami kecewa bukan hanya karena kami kalah. Kami kesal karena kami tidak bisa memainkan strategi sama sekali.
"Mereka tampil sangat baik sehingga bisa menghadapi angin yang kuat di lapangan dengan mudah," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Malaysia Masters 2020 - Inilah Head-to-Head Marcus/Kevin Vs Fajar/Rian
Sementara itu, Chia menilai dia dan rekannya masih belum mampu menyamai level pasangan nomor satu dunia versi BWF tersebut.
Oleh karena itu, pemain ganda putra peringkat delapan dunia itu bertekad banyak berlatih agar bisa konsisten seperti Minions—julukan Marcus/Kevin.
"Kami harus belajar untuk tetap konsisten sama seperti mereka, bagaimana mereka dapat menampilkan yang terbaik di setiap pertandingan," ujar Chia.
"Kami belum berada di level mereka. Karena itulah mereka meraih banyak gelar juara," ujarnya melanjutkan.
Baca Juga: Terlalu Senang ke Perempat Final Malaysia Masters 2020, Nozomi Okuhara 'Tinggalkan' Ponselnya
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | thestar.com.my |
Komentar