Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi, Mantan Striker Masa Depan AC Milan Bergabung ke Fiorentina

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 11 Januari 2020 | 02:43 WIB
Striker Patrick Cutrone resmi bergabung ke Fiorentina.
TWITTER @ACFFIORENTINAEN
Striker Patrick Cutrone resmi bergabung ke Fiorentina.

BOLASPORT.COM - Eks striker AC Milan, Patrick Cutrone, kembali ke Liga Italia dan resmi menjadi pemain Fiorentina pada Jumat (10/1/2020).

Fiorentina merekrut Patrick Cutrone dari klub Liga Inggris, Wolverhampton Wanderers.

"ACF Fiorentina mengumumkan telah mendapatkan Patrick Cutrone dengan status pinjaman selama dua tahun dengan kewajiban membeli permanen dari Wolverhampton Wanderers," demikian pernyataan resmi Fiorentina.

Berbagai sumber di Italia menyebut Cutrone akan dipinjam selama 18 bulan sampai akhir musim 2020-2021.

Biaya peminjaman itu hanya 3 juta euro dengan Fiorentina memiliki opsi pembelian permanen dengan harga 18 juta euro.

Opsi itu dikabarkan akan menjadi kewajiban membeli secara permanen apabila beberapa kondisi terpenuhi.

Patrick Cutrone pernah menjadi pemain masa depan AC Milan.

Dipromosikan ke tim utama dari akademi AC Milan pada 2017, Cutrone berhasil mencetak 27 gol dalam 90 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Bali United Borong Penghargaan Indonesian Soccer Awards 2019

Baca Juga: Manchester United Siap-siap Gigit Jari Perihal Massimiliano Allegri

Namun, setelah AC Milan merekrut Krzysztof Piatek pada Januari 2019, kesempatan bermain Cutrone menjadi terbatas.

Pada musim panas 2019, AC Milan menjual Cutrone ke Wolverhampton Wanderers dengan harga 18 juta euro.

Akan tetapi, Cutrone mengalami kesulitan di Wolves pada paruh pertama kompetisi 2019-2020.

Dia hanya mencetak 3 gol dalam 24 penampilan di semua ajang.

Fiorentina sendiri memang butuh tambahan kekuatan karena mereka masih terpuruk di papan bawah klasemen Liga Italia.

La Viola terakhir kali menang pada 30 Oktober 2019 dan mereka kini berada di posisi ke-15 klasemen dengan baru mengoleksi 18 poin dalam 18 laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter
REKOMENDASI HARI INI

Prediksi Ipswich Town Vs Man United, Debut Amorim Berjalan Manis Lewat Kemenangan Tipis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X