BOLASPORT.COM - Liverpool terus melaju meraih poin di Premier League alias divisi utama Liga Inggris musim ini.
Pada pekan ke-22 Premier League, Sabtu (11/1/2020) di Stadion Tottenham Hotspur, Liverpool mengalahkan tuan rumah dengan skor 1-0.
Kian mantap memuncaki klasemen Liga Inggris, Liverpool sudah mengoleksi 61 poin dari kemungkinan maksimal 63 dalam 21 laga.
Secara luar biasa, Liverpool tinggal membutuhkan sekitar 9 kemenangan lagi untuk mencapai rata-rata poin yang dibutuhkan sebuah tim untuk menjuarai Premier League.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Thestatszone, rata-rata raihan poin tim juara divisi utama Liga Inggris sejak 1995-1996 adalah 86,9.
Sejak 1995-1996 sampai sekarang, Premier League diikuti oleh 20 klub kontestan.
Dengan sudah mengoleksi 61 poin, Liverpool tinggal membutuhkan tambahan 25,9 poin untuk mencapai rata-rata poin juara.
Tambahan 25,9 poin itu bisa didapatkan Liverpool lewat 9 kemenangan dengan divisi utama Liga Inggris 2019-2020 masih menyisakan 17 laga bagi Si Merah.
Baca Juga: Jadwal Final Malaysia Masters 2020 - Dominasi China Pastikan 2 Gelar Juara
Baca Juga: Jose Mourinho: Petugas VAR Minum Teh, Tidak Lihat Pertandingan
Kalau Liverpool terus meraih poin penuh, 9 kemenangan akan tercapai pada laga melawan Everton, 14 Maret 2020.
Akan tetapi, dengan mencapai rata-rata poin juara Premier League, bukan berarti Liverpool sudah bisa dipastikan menjadi juara.
Pasalnya, dalam beberapa tahun terakhir, poin tim juara Liga Inggris jauh melampaui 86,9 poin.
Manchester City misalnya, pada 2017-2018 menjadi juara dengan raihan 100 poin.
Liverpool musim lalu meraih 97 poin, yang berarti di atas rata-rata 86,9 poin juara.
Tetapi, faktanya, tim asuhan Juergen Klopp hanya finis di posisi kedua.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Thestatszone.com |
Komentar