BOLASPORT.COM - Manajer Arema FC store, Tjiptadi Purnomo mengatakan bahwa jersey pramusim sengaja tidak dijual ke publik karena bersifat ekslusif.
Arema FC resmi meluncurkan jersey pramusim 2020 di Kandang Singa, Kota Malang, Sabtu (11/1/2020).
Namun peluncuran jersey pramusim oleh menajemen Arema FC tidak akan dijual ke publik khususnya kepada suporter fanatik timnya, Aremania.
Manajer Arema FC store, Tjiptadi Purnomo mengatakan jersey pramusim yang diluncurkan oleh pihaknya akan dipakai saat pertandingan uji coba resmi dan tampil di Piala Presiden.
Tjiptadi Purnomo memberikan alasan penting mengapa tidak menjual jersey pramusim kepada publik.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Pakai Jersey dari Warrix pada Latihan Pertama
Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, salah satu alasannya adalah untuk menjaga sifat eklusifitas jersey yang memang diproduksi dengan jumlah yang terbatas.
Selain itu, pihak Arema FC juga tidak ingin membebani pecinta jersey dan suporter.
"Nanti kami masih ada jersey kedua dan pertama. Takutnya nanti merogoh kocek teman-teman pecinta jersey," kata Tjiptadi Purnomo.
Terdapat beberapa keunggulan yang dimiliki oleh jersey Arema FC, salah satunya adalah memberikan rasa nyaman di badan.
Baca Juga: Latihan Pertama Timnas U-19 Indonesia Dihadiri Semua Pelatih Timnas Indonesia
Dikatakan oleh Tjiptadi Purnomo banyak jersey tidak kembali ke tim, sehingga membuat pihaknya akan memproduksi lagi untuk pramusim kali ini.
'Dari laporan para pemain jersey yang dipakai latihan itu enak, mereka bahkan membawa pulang jersey dan tidak ada yang kembali ke tim," kata Tjiptadi.
"Jadi kami produksi lagi untuk pramusim kali ini," ujar Tjiptadi Purnomo.
View this post on InstagramThe Reds semakin tidak terkejar. . #liverpool #liverpoolfc #ligainggris #premierleague #gridnetwork
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar