BOLASPORT.COM - Kehilangan Luis Suarez di lini depan hingga akhir musim 2019-2020 membuat Barcelona mulai bergerak untuk mencari striker baru.
Barcelona diyakini bakal tidak diperkuat oleh Luis Suarez hingga musim 2019-2020 berakhir.
Luis Suarez tengah mengalami cedera lutut usai melakoni laga semifinal Piala Super Spanyol melawan Atletico Madrid.
Luis Suarez diprediksi harus menepi selama 4 bulan dan memaksanya absen membela Barcelona di sisa paruh musim kedua.
Baca Juga: Resmi, Pemain 5 Posisi AC Milan Dipinjamkan ke Hellas Verona
Berangkat dari situ, El Barca pun mulai bergerak untuk mencari striker baru guna menggantikan posisi penyerang tengah yang kosong ditinggal Suarez.
Pilihan pun jatuh kepada penyerang klub Divisi Segunda (kasta kedua Liga Spanyol), Girona, yang bernama Cristhian Stuani.
Namun, Barcelona dilaporkan hanya mau meminjam Cristhian Stuani.
Dengan usia telah menginjak 33 tahun, Stuani dinilai kemahalan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football-espana.net, Mundo Deportivo |
Komentar