Menurutnya pria berkebangsaan Italia itu, adal hal yang penting bagi timnya untuk selalu mendengarkan masukan dan ide dari banyak orang.
"Penting untuk membuat orang mau mengemukakan ide baru, serta menjelaskannya juga, dan itu menjadi cara kerja di Ducati," ucapnya.
"Terkadang kami melakukan rapat panjang dengan banyak orang hanya untuk mengembangkan ide-ide baru atau untuk menemukan ide baru," tuturnya lagi.
Baca Juga: Rafael Nadal: Hubungan Manusia Lebih Penting Daripada Persaingan di Tenis
Pria berusia 53 tahun itu juga tak menampik jika dalam proses pengembangannya Ducati terinspirasi dari pabrikan lain seperti Yamaha dan juga Honda.
"Kami sedikit mempelajari pabrikan lain, kami tidak menirunya, tapi kadang-kadang saya mendapatkan inspirasi dari mereka," ucapnya menambahkan.
"Dalam hal ini agak sulit untuk mengatakannya, bahwa inspirasi itu datang dari Honda, dan juga Yamaha," kata Luigi Dall'Igna.
Baca Juga: Charles Leclerc Sebut Kemenangan di Monza adalah Momen Terbaik 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport Total |
Komentar