BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, tersingkir dari Indonesia Masters 2020.
Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso tumbang di tangan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Woi Yik pada babak pertama Indonesia Masters 2020.
Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/1/2020), Wahyu/Ade kalah dari ganda putra peraih medali emas SEA Games 2019 tersebut dengan skor 17-21, 20-22.
Dengan hasil tersebut, Wahyu/Ade menjadi ganda putra Indonesia pertama yang gagal melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2020.
Jalannya pertandingan
Chia/Soh langsung tancap gas pada awal gim pertama dengan merebut dua poin beruntun.
Kendati demikian, Wahyu/Ade menunjukkan perlawanannya dengan membuat kedudukan imbang 3-3.
Setelah saling bergantian menyamakan kedudukan, pasangan Malaysia itu mengambil alih momentum dengan unggul kembali atas Wahyu/Ade.
Baca Juga: Charles Leclerc Sebut Kemenangan di Monza adalah Momen Terbaik 2019
Tanpa kesulitan berarti, Chia/Soh sukses merebut interval pertama dengan menancapkan keunggulan 11-7 atas Wahyu/Ade.
Selepas jeda, Chia/Soh masih tampil solid untuk kembali menjauh dari kejaran Wahyu/Ade dalam perolehan angka.
Wahyu/Ade sempat beberapa kali mampu menunjukkan perlawanannya untuk memperkecil kedudukan.
Setelah dua kali tertahan, Chia/Soh akhirnya mampu merebut gim pertama dengan keunggulan 21-17 atas Wahyu/Ade.
Baca Juga: Valentino Rossi Targetkan Peringkat Tiga Besar pada MotoGP 2020
Chia/Soh langsung tancap gas untuk membuat jarak dengan Wahyu/Ade pada awal gim kedua usai membukukan lima poin beruntun.
Perlahan-lahan, perlawanan ditunjukkan wakil Indonesia itu untuk memperkecil jarak dengan China/Soh menjadi 5-7.
Dua kali pasangann Wahyu/Ade menebar ancaman dengan menipiskan margin point hanya menjadi satu angka.
Namun, Chia/Soh masih tampil solid dengan menunjukkan kelasnya untuk merebut interval kedua dengan skor 11-9.
Baca Juga: Prediksi Tyson Fury Tentang Pemenang Conor McGregor vs Donald Cerrone
Selepas jeda, Pertandingan kembali berjalan panas tatkala Wahyu/Ade berhasil menyamakan kedudukan untuk pertama kalinya pada gim kedua dengan skor 13-13.
Kedua pasangan ganda putra itu pun kembali saling bergantian untuk bisa menyamakan kedudukan hingga skor mencapai 15-15.
Chia/Soh kembali memegang jalannya pertandingan dengan unggul dua angka atas Wahyu/Ade.
Namun demikian, perlawanan sengit yang kembali ditunjukkan oleh Wahyu/Ade membuat laga gim kedua harus diselesaikan melalui adu setting.
Tanpa kesulitan, Chia/Soh berhasil merebut gim kedua dengan skor 22-20 untuk memastikan satu tempat ke babak kedua Indonesia Masters 2020.
Baca Juga: Conor McGregor Siap Pecahkan Sejarah Bayaran Tertinggi pada UFC
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournament software |
Komentar