BOLASPORT.COM - Trisula maut Liverpool yang beranggotakan Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah (Firmansah) kini punya saingan yang melampaui ketajaman mereka.
Kombinasi Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah menjadi kunci keganasan lini depan Liverpool beberapa musim terakhir.
Mereka seperti tiada tanding berkat gelontoran gol-gol dari setiap personel yang kelihatan sama tajamnya.
Namun, kini keganasan trisula maut Liverpool itu punya pesaing di skuad Manchester United yang jauh lebih segar pula.
Lini depan Setan Merah asuhan Ole Gunnar Solskjaer memiliki Marcus Rashford, Anthony Martial, dan remaja 18 tahun yang lagi meroket, Mason Greenwood.
Kombinasi Marcus, Martial, dan Mason, yang kerap disebut trio 3M oleh media Inggris ini sedang merangkai jalan menuju reputasi yang lebih tinggi.
Baca Juga: Ashley Young ke Inter Milan: Kapten Man United Dihargai Rp22 Miliar
Baca Juga: 5 Pemain Tersubur Liga Italia sejak Cristiano Ronaldo Tiba di Juventus
Baca Juga: Hasil Lengkap Coppa Italia, AS Roma Tantang Juventus di Perempat Final
Anda boleh percaya atau tidak, di balik tren performa bertolak belakang yang dialami Liverpool dan Man United, ketiga pemain Setan Merah itu ternyata lebih subur daripada trio Firmansah.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN FC |
Komentar