BOLASPORT.COM - Mantan pemain Newcastle United, Papiss Cisse, mengatakan bahwa bintang Liverpool, Sadio Mane, dapat menjadi pemain terbaik di dunia.
Dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Afrika 2019 oleh Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) adalah penghargaan terbaru yang diraih Sadio Mane.
Ia menjadi "Raja Eropa dan Dunia" bersama Liverpool setelah menjuarai Liga Champions dan Piala Dunia Klub tahun lalu.
Melihat lesatan performa Liverpool di Premier League, besar kemungkinan Mane juga akan merasakan menjadi raja di Inggris jika berhasil juara musim ini.
Penyerang berusia 27 tahun tersebut sedang dalam trek untuk menjadi salah satu pemain terbaik Afrika sepanjang sejarah.
Dikutip BolaSport.com dari The Sun, menurut salah satu sahabat terdekatnya, Papiss Cisse, pencapaian ini seharusnya hanya dianggap sebagai permulaan.
Cisse percaya bahwa penghargaan Ballon d'Or atau Pemain Terbaik Dunia menjadi trofi berikutnya yang akan dikantongi oleh Mane.
Baca Juga: Jadi Pemain Terbaik Afrika, Sadio Mane Ungkapkan Kata ini
"Mane bermain sangat baik di Liverpool dan saya tahu dia akan berhasil mencapai puncak, tetapi dia bisa melakukan lebih banyak hal lagi," ungkap Cisse.
Keduanya seringkali melakukan percakapan lewat telepon guna menyemangati satu sama lain.
"Kamu bisa melakukannya, kamu bisa menjadi yang terbaik. Percayalah pada dirimu sendiri," tambah Cisse kepada Mane, dilansir dari sumber yang sama.
Cisse pertama kali melihat potensi rekannya di musim panas tahun 2012, enam bulan setelah bergabung dengan Newcastle dari tim Bundesliga, Freiburg.
Baca Juga: Sadio Mane Gagal Pulkam Usai Menang Pemain Terbaik Afrika, Pilih Fokus Hadapi Tim Mourinho
Kala itu, Cisse masih menjadi pemain kunci bagi Senegal yang memimpin lini depan tim pada Piala Afrika saat umur 26 tahun.
Sementara itu, Mane pada tahun yang sama meniti karier sebagai prospek belia timnas Senegal di Olimpiade London 2012 dalam usia 20 tahun.
Pada tahun 2014, keduanya sama-sama menjalani karier mereka di Liga Inggris.
Cisse memasuki tahun kedua bersama Newcastle, sedangkan Mane baru tiba untuk bermain di Southampton.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar