BOLASPORT.COM - Juergen Klopp menyebut bahwa taktik Manchester United aneh dan mengatakan Liverpool harus siap melindungi pertahanan mereka.
Berkaca pada hasil pertandingan sebelumnya, Liverpool harus waspada terhadap kejutan yang akan diberikan oleh Setan Merah.
Pada pertemuan terakhir mereka Oktober lalu, The Reds hampir mengalami kekalahan di Old Trafford.
Setelah sebelumnya tertinggal oleh gol Marcus Rashford, Adam Lallana muncul sebagai penyelamat The Reds.
Klopp mempertanyakan strategi Man United saat jumpa Liverpool yang dianggap hanya mengandalkan formasi bertahan dan serangan balik.
Baca Juga: Liverpool Siap Maksimalkan Laga Kandang Lawan Manchester United
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Klopp memperingatkan Liverpool bersiap menghadapi situasi yang sama di Anfield akhir pekan ini.
"Aneh ketika dirimu melihat tim berkualitas macam United, dan mereka memainkan gaya permainan mereka. Itu yang membuat kami kesulitan," katanya dikutip dari Sky Sport.
Klopp menambahkan bahwa strategi mematikan dari Man United adalah serangan balik cepat yang efektif yang ditunjang oleh para penyerang muda mereka.
Baca Juga: Klopp Akui Dirinya Tak Akan Bisa Tiru Kesuksesan Fergie di MU
Dilihat dari jumlah gol, para penyerang Setan Merah berhasil mengungguli senior mereka, trio Firmansah (Firmino, Mane, Salah).
Kombinasi trio penyerang Man United berhasil melesakkan 39 gol jika dibandingkan dengan perolehan trio Firmansah yang hanya membukukan 36 gol.
Hal tersebut yang kemudian harus diwaspadai Klopp guna meraih poin penuh di Anfield.
"Kami ingin bermain dominan tetapi kami harus melindungi pertahanan kami dilihat dari situasinya," tambahnya.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar