BOLASPORT.COM - Pemain bertahan Manchester United, Harry Maguire, sebut tiga mantan rekan setimnya sebagai inspirasi usai ditunjuk menjadi kapten.
Harry Maguire menyatakan kebanggaannya setelah mengambil ban kapten tim usai kepindahan Ashley Young ke Inter Milan.
Young menyelesaikan kepindahannya ke Inter pada hari Jumat setelah berminggu-minggu dirumorkan ingin hengkang.
Bek kiri veteran itu menandatangani kontrak enam bulan bersama Nerazzurri, dan dapat memperpanjang kesepakatan tersebut setahun pada musim panas.
Dengan kepergian Young, membuat ban kapten di Old Trafford sempat kosong, tetapi pengumuman dibuat dengan cepat bahwa Maguire telah diberi kepercayaan sebagai kapten tim oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Baca Juga: Solskjaer: Manchester United Punya Siasat untuk Kalahkan Liverpool
Setelah bergabung di musim panas dengan nilai sebesar 85 juta poundsterling, bek tengah ini telah memantapkan dirinya sebagai salah satu pemain kunci dalam tim Solskjaer.
Maguire sebelumnya pernah menjadi kapten paruh musim di klub Hull City, namun ini adalah pertama kalinya ia akan menjadi kapten senior di sebuah tim yang sangat disegani.
Dan setelah mengambil ban kapten, ia memuji tiga mantan rekan setimnya karena telah menginspirasi dia di klub-klub sebelumnya.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar