BOLASPORT.COM - AC Milan sukses meraih kemenangan ketiga beruntun mereka di Liga Italia setelah menekuk Brescia dengan skor 1-0, Jumat (24/1/2020) di Stadion Mario Rigamonti.
AC Milan langsung tampil menekan sejak menit pertama.
Bahkan belum genap satu menit, Milan sudah mengancam gawang Jesse Jeronen melalui sepakan Franck Kessie.
Sayangnya upaya tersebut masih melebar di sisi kiri gawang Jeronen.
Satu menit kemudian giliran Zlatan Ibrahimovic yang memberikan ancaman untuk tim tuan rumah.
Namun, upaya pemain berusia 38 tahun itu masih dapat diblok oleh pemain bertahan Brescia.
Baca Juga: Klopp Tidak Tahu Seberapa Jauh Keunggulan Liverpool di Papan Klasemen
Brescia selaku tuan rumah juga tak tinggal diam.
Beberapa kali mereka membuat serangan yang cukup membuat pertahanan Milan kewalahan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar