BOLASPORT.COM - Proses kepindahan Carles Perez dari Barcelona menuju AS Roma telah memasuki tahap akhir.
Akibat minimnya pemain untuk posisi di lini depan, memaksa AS Roma terjun ke pasar transfer pada bursa transfer musim dingin 2020 ini.
Kehilangan Nicolo Zaniolo yang cedera juga membuat AS Roma bergerak cepat untuk segera menemukan penggantinya.
Pilihan pun telah jatuh pada penyerang muda Barcelona, Carles Perez.
Baca Juga: Inter Milan Yakin Transfer Eriksen Akan Selesai Beberapa Hari ke Depan
I Giallorossi bakal meminjam Carles Perez hingga akhir musim dengan mempermanenkan statusnya ketika musim 2019-2020 berakhir.
Namun, Barcelona disinyalir bakal kesulitan untuk mendapatkan kembali pemain jebolan akademi La Masia itu di masa depan.
Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, direktur olahraga Roma, Gianluca Petrachi, mengonfirmasikan jika dalam kesepakatan transfer Perez, tidak akan ada klausul buy-back di dalamnya.
"Kami tengah berusaha merampungkan transfer Perez dalam beberapa hari ke depan," kata Gianluca Petrachi kepada Sky Sports Italia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | SkySports Italia, Mundo Deportivo |
Komentar