BOLAPSPORT.COM - Bali United harus menerima nasib turun kasta ke Piala AFC 2020 setelah gagal di Kualifikasi Liga Champions Asia (LCA).
Saat kualifikasi Liga Champions Asia 2020, Bali United kalah telak dengan skor 0-5 di kandang Melbourne Victory, di AAMI Par, Selasa (21/1/2020).
Meski begitu, bek Bali United, Leonard Tupamahu, enggan meratapi kegagalan di LCA dan memilih menyambut positif Piala AFC 2020.
Leonard Tupamahu meyakini timnya bisa berbicara lebih banyak di kompetisi antarklub terbesar kedua di Asia itu.
"Berkaca dari pertandingan melawan Melbourne Victory, hasil tersebut menjadi motivasi kami untuk segera bangkit," kata Leonard dikutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Banyak Pemain Timnas Indonesia, Komposisi Pemain Persija Lebih Kuat
"Pelatih tentu sudah memiliki catatan penting sebagai persiapan kami di Piala AFC tahun ini," ujarnya menambahkan.
Bali United tergabung di Grup G bersama Ceres Negros, Than Quang Ninh, dan pemenang play-off antara Svay Rieng dan Master 7.
Than Quang Ninh akan menjadi lawan pertama Bali United pada 11 Februari mendatang.
"Saya pribadi optimis kami bisa lolos dari babak penyisihan grup G Piala AFC tahun ini," tuturnya.
"Apalagi melihat skuad yang ada saat ini, kami optimis untuk meraih hasil maksimal," ucapnya mengakhiri.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar