Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diwarnai Dua Kartu Merah, PSM Makassar Susul Bali United ke Piala AFC 2020

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 29 Januari 2020 | 17:28 WIB
Skuat PSM Makassar saat menghadapi Lalenok United pada babak play-off Piala AFC 2020.
INSTAGRAM PSM MAKASSAR
Skuat PSM Makassar saat menghadapi Lalenok United pada babak play-off Piala AFC 2020.

BOLASPORT.COM - PSM Makassar menang 3-1 Lalenok United pada leg kedua play-off Piala AFC 2020 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/1/2020).

Tiga gol PSM Makassar ke gawang Lalenok United dicetak oleh Giancarlo Lopes (5'), Ferdinand Sinaga (28'), dan Irsyad Maulana (84').

Sementara satu gol Lalenok United disumbangkan oleh Francisco da Costa pada menit ke-60.

PSM Makassar kembali tampil dominan ketika menghadapi Lalenok United di leg kedua play-off Piala AFC 2020.

Jika pada leg pertama PSM dikejutkan oleh gol Daniel Adade pada menit kedua, kali ini giliran skuad Juku Eja memberi kejutan serupa.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1, Persik Kediri Beniat Dekati Mantan Bek Madura United?

Pemain asing anyar PSM Makassar, Giancarlo Lopes, berhasil mencetak gol cepat ketika babak pertama baru berjalan lima menit.

Giancarlo sukses menyelesaikan umpan terobosan yang dilepaskan oleh Wiljan Pluim dari tengah lapangan.

Sepanjang dua puluh menit pertama, pasukan Bojan Hodak juga terus melancarkan serangan ke arah gawang Lalenok United yang dikawal oleh Celestino da Costa.

Namun, gol kedua PSM Makassar baru tercipta pada menit ke-28 lewat kerja sama Wiljan Pluim dan Ferdinand Sinaga.

Pluim kembali menjadi aktor dengan mengirim umpan yang berhasil diselesaikan oleh Ferdinand melalui sundulan.

Sayang, permainan apik Pluim untuk PSM Makassar harus berakhir lebih cepat setelah dirinya diganjar kartu merah pada menit ke-32.

Pluim melakukan protes berlebihan kepada wasit yang berbuah pada kartu kuning kedua sekaligus kartu merah.

PSM Makassar terus menekan Lalenok United, tetapi tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga jeda laga.

Di babak kedua, Rizky Pellu dkk tidak tampak mengendorkan intensitas serangan ke lini belakang Lalenok United.

Sejumlah upaya ditunjukkan oleh para pemain PSM untuk kembali membongkar barisan pertahanan anak asuh Yance Matmey hingga menit ke-55.

Baca Juga: Garuda Select - Tur Italia, Menyulitkan Dua Klub Raksasa

Akan tetapi usaha-usaha tersebut belum menemui hasil yang diharapkan.

PSM Makassar justru kembali dikejutkan setelah Muhammad Arfan diusir keluar lapangan pada menit ke-58 setelah melanggar pemain Lalenok United dekat kotak penalti.

Para pemain Lalenok United yang mampu memanfaatkan jumlah pemain PSM Makassar yang tinggal sembilan orang dengan mencetak gol pada menit ke-60.

Bermula dari tendangan bebas yang berhasil ditepis oleh Miswar Saputra, Francisco da Costa sukses menyambar bola liar dan menceploskan bola ke gawang PSM Makassar.

Enam menit berselang, Lalenok United kembali mendapatkan tendangan bebas dekat kotak penalti Juku Eja, tetapi eksekusinya masih melambung jauh.

Baca Juga: Cerita Wonderkid Persib soal Pelajaran Berharga di Garuda Select

Di sisi lain, PSM Makassar tetap berusaha tampil dominan meski hanya memiliki sembilan pemain.

Pada menit ke-74, Osas Saha mencoba melakukan tendangan langsung dari dalam kotak penalti, tetapi bola masih bisa dihalau Celestino.

Satu menit berselang, Giancarlo berpeluang kembali mencatatkan namanya di papan skor, sayang tandukannya masih melebar.

Kondisi pincang itu tak menghentikan PSM Makassar untuk kembali mencetak gol pada menit ke-84.

Zulkifly Syukur melepaskan umpan cantik yang langsung disambar oleh Irsyad Maulana dengan sundulan keras.

Baca Juga: Marc Marquez Disebut Punya Pengaruh terhadap Kebijakan Honda di MotoGP

Kedua tim tak mampu menambah gol sehingga skor 3-1 untuk kemenangan PSM Makassar menjadi hasil akhir pertandingan ini.

Skor itu juga membuat PSM unggul agregat 7-2 atas Lalenok United.

Dengan ini, pasukan Bojan Hodak secara otomatis akan menemani Bali United dalam fase grup Piala AFC 2020.

PSM Makassar akan tergabung ke Grup H bersama dengan Tampines Rovers (Singapura), Kaya Iloilo (Filipina), dan Shan United (Kamboja).

Baca Juga: Marc Marquez Disebut Punya Pengaruh terhadap Kebijakan Honda di MotoGP

Susunan Pemain:

PSM Makassar: Miswar Saputra, Leo Guntara, Hussein Eldor, Ahmad Agung, Zulkifli Syukur, Rizky Pellu, M Arfan, Wiljan Pluim, Irsyad Maulana, Ferdinand Sinaga, Giancarlo Lopes.

Pelatih: Bojan Hodak.

Lalenok United: Celestino da Costa, Francisco da Costa, Gaspar da Silva, Francisco Savio, Yohanes Paulos, Armindo Almeida, Fabio Christian, Rufinho Gama, Paulo Gali, Elias Mesquita, Daniel Adade.

Pelatih: Yance Matmey.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Rossi-Lorenzo Saja Lewat, Karisma Marc Marquez Sudah Bikin 1 Bos Ducati Luluh

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X