Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanda-tanda Juara Makin Kuat, 19 Jadi Angka Ajaib Liverpool

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 30 Januari 2020 | 08:40 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Roberto Firmino dalam laga Liga Inggris melawan Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux, Kamis (23/1/2020).
TWITTER.COM/LFC
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Roberto Firmino dalam laga Liga Inggris melawan Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux, Kamis (23/1/2020).

BOLASPORT.COM - Kemenangan atas West Ham United dalam laga tunda Liga Inggris, Rabu (29/1/2020) di London Stadium, kian mendekatkan Liverpool ke trofi juara Premier League 2019-2020.

Liverpool kian mantap memuncaki klasemen Liga inggris setelah gol-gol Mohamed Salah dan Alex Oxlade-Chamberlain memastikan mereka mengalahkan tuan rumah West Ham United dengan skor 2-0.

Liverpool kini sudah mengoleksi 70 poin dari kemungkinan 72 dalam 24 pertandingan Premier League yang telah mereka lalui.

Tim asuhan Juergen Klopp sekarang sudah unggul 19 poin atas juara bertahan Manchester City yang berada di posisi kedua.

Yang menarik, angka 19 bukan hanya berarti surplus poin Liverpool atas Manchester City.

Juga ada arti lain dari angka 19 yang membuat tanda-tanda bahwa Liverpool sudah ditakdirkan menjadi juara bertambah kuat.

West Ham United adalah lawan ke-19 yang dikalahkan Liverpool di Premier League musim ini.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Liverpool Echo, untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, Si Merah mampu menaklukkan semua lawan yang ditemui dalam satu musim divisi utama Liga Inggris.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Coppa Italia: Napoli Vs Inter Milan, AC Milan vs Juventus

Baca Juga: Debut Eks Pemain Persib di Copa del Rey: Assist, Kartu Kuning, dan Tersingkir

Ganjaran terbaik buat tim yang mampu mengalahkan semua rival dalam sebuah kompetisi tentu saja adalah gelar juara.

Angka 19 juga menjadi jumlah trofi juara divisi utama Liga Inggris yang bakal dikoleksi Liverpool jika mereka mampu menjadi kampiun musim ini.

Saat ini Liverpool sudah 18 kali menjadi juara.

Liverpool sempat lama menjadi klub terbaik di Inggris dalam hal jumlah koleksi gelar juara.

Namun, karena puasa terlalu lama setelah terakhir kali menjadi kampiun pada 1989-1990, sekarang Liverpool berada di bawah Manchester United, yang sudah mengumpulkan 20 trofi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Liverpool Echo
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
24
57
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X