BOLASPORT.COM - Striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani harus mengubur keinginannya untuk bergabung dengan Atletico Madrid di bulan ini.
Kepindahan striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani ke Atletico Madrid dipastikan tidak akan terjadi di bursa transfer musim dingin ini.
Padahal Cavani sudah mengucapkan salam perpisahan kepada rekan-rekannya di PSG.
Namun, berkat tarik ulur antara PSG dengan Atletico terkait harga transfernya membuat Cavani harus mengurungkan niatnya untuk pergi ke Madrid.
Baca Juga: VIDEO - Kevin De Bruyne Marah-marah ke Bek Manchester City, Ada Apa?
Hal tersebut dikarenakan PSG tidak mau menurunkan harga jual Cavani, dan Atletico juga enggan memenuhi permintaan itu.
Seprti dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, PSG menginginkan bayaran sebesar 25 juta pounds (sekitar Rp miliar) untuk sang striker.
Sementara itu Atletico hanya menawarkan dana sebesar 8,5 juta pounds awalnya, lalu naik ke angka 12,6 juta pounds, akan tetapi kedua tawaran tersebut ditolak oleh PSG.
Baca Juga: Barcelona Siap Ngebut Cari Striker Baru Sebelum Bursa Transfer Ditutup
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar