Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serangan Mental, Deontay Wilder Puji Calon Lawan Anthony Joshua

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 4 Februari 2020 | 23:00 WIB
Petinju kelas berat, Deontay Wilder.
twitter.com/BronzeBomber
Petinju kelas berat, Deontay Wilder.

BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat asal Amerika Serikat, Deontay Wilder, memberikan pujian kepada Kubrat Pulev (Bulgaria) yang bakal menjadi calon lawan jagoan Inggris, Anthony Joshua.

Anthony Joshua sudah hampir pasti akan menghadapi Kubrat Pulev sekitar bulan Mei atau Juni mendatang.

Duel tersebut dijadikan ajang perebutan gelar juara IBF yang saat ini dipegang Anthony Joshua.

Pulev menjadi penantang wajib yang disodorkan IBF kepada Joshua, yang juga memegang sabuk juara WBO dan WBA.

Baca Juga: Mengaku Petarung Favorit Donald Trump, Covington Tuntut Rematch Kontra Kamaru Usman

Sementara itu, Deontay Wilder juga mengamati kabar terbaru mengenai laga Joshua selanjutnya.

Pasalnya, Joshua hanya kekurangan satu gelar juara dunia WBC untuk mengukuhkan dirinya sebagai undisputed champion.

Title WBC kini sedang digenggam Wilder, namun gelar itu juga bakal diperebutkan dalam tanding ulang.

Wilder dan Tyson Fury akan berebut sabuk juara WBC dalam rematch di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Minggu (23/2/2020).

Baca Juga: Nestapa Jon Jones, Merasa Atlet yang Paling Sering Diuji Pengguna Narkoba

Pemenang dalam laga tersebut disebut-sebut bakal menjadi calon lawan Joshua nantinya.

Namun, pertandingan unifikasi untuk merebutkan seluruh gelar di kelas berat itu sebenarnya bisa batal.

Hal itu dapat terjadi apabila Joshua mengalami kekalahan dari Pulev.

Untuk menyusutkan mental Joshua, Wilder pun memuji Pulev sebagai petinju yang hebat.

Baca Juga: Max Verstappen Sebut Salah Satu Cara Hentikan Dominasi Lewis Hamilton

"Dia petarung yang berani dan kuat. Saya belum terlalu banyak melihat Pulev karena dia belum terlalu banyak bertanding," ucap Wilder dilansir BolaSport.com dari Talksport.

"Dari hal-hal yang sudah saya lihat, dia jelas melakukan pertandingan hebat melawan Klitschko dan lainnya. Saya pikir dia punya keinginan keras dan berpikiran kuat," tuturnya melanjutkan.

Selama berkarier, Pulev baru menerima satu kali kekalahan.

Wladimir Klitschko satu-satunya yang mampu menumbangkan Pulev pada 2014 secara KO di ronde kelima.

Baca Juga: Jon Jones Sebut Israel Adesanya Tak Layak Jadi Lawan Duelnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : TalkSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tangan Batu John Lineker Akan Beradu dengan Pemilik Pukulan Meteor di ONE Fight Night 27

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X