BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, mengatakan bahwa pihaknya akan segera mengumumkan pengganti Marc Klok dalam satu sampai dua hari ke depan.
Marc Klok telah resmi meninggalkan PSM Makassar musim ini dan memastikan diri bergabung dengan klub ibu kota, Persija Jakarta.
Kepergian Marc Klok ke Persija Jakarta membuat manajemen dan tim pelatih PSM Makassar langsung bergerak cepat mencari pengganti pemain naturalisasi asal Belanda tersebut.
Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, mengatakan beberapa kandidat siap menjadi pengganti Klok dan pihaknya sudah mendapatkan data-data dari calon pemain.
Baca Juga: Gabung Persija, Marco Motta Bahagia dengan Sambutan dari The Jakmania
Dijelaskan oleh Hodak, Klok sebetulnya akan masuk dalam skema permainannya di Liga 1 2020.
"Klok memang ada dalam rencana saya. Namun, pada saat kami bicara ketika pertama bertemu, dia bilang pada saya ada klub yang tertarik kepadanya dan ada kemungkinan dia akan pergi," ujar Hodak.
Keinginan PSM Makassar mempertahankan Klok gagal setelah sang pemain memilih merumput bersama Persija Jakarta musim ini.
Baca Juga: Eks Persib Bandung Dukung Keputusan Achmad Jufriyanto Hengkang
Dilansir BolaSport.com dari laman Liga Indonesia, Selasa (4/2/2020). untuk mengisi slot pemain asing keempat PSM Makassar, Hodak mengatakan sudah mempunyai beberapa nama yang pantas menggantikan Marc Klok.
Meski demikian, Bojan Hodak masih menunggu sampai negosiasi benar-benar tuntas sebelum sang pemain diperkenalkan ke publik.
"Kami mencari opsi pemain untuk menggantikan Klok. Ada beberapa kandidat, yaitu pemain yang bisa bermain di posisi bek tengah dan gelandang bertahan," kata Hodak.
"Mungkin dalam satu atau dua hari ini akan kami sampaikan," ujar Hodak lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | liga -indonesia.id |
Komentar