BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengatakan bahwa timnya sangat termotivasi untuk menghadapi kompetisi balap musim 2020.
Marc Marquez menyandang status juara bertahan setelah meraih gelar juara dunia MotoGP pada musim 2019.
Gelar tersebut merupakan gelar keenam Marquez selama berkarier pada ajang balap MotoGP.
Baca Juga: Deontay Wilder: Dillian Whyte adalah Sosok Pembohong Kompulsif
Dijumpai pada acara peluncuran tim Repsol Honda di Jakarta, Indonesia, Selasa (4/2/2020), pembalap asal Spanyol tersebut menegaskan bahwa timnya punya motivasi tinggi untuk mempertahankan gelar.
"Kami menyiapkan diri dengan motivasi tinggi tahun ini untuk berjuang mendapatkan titel juara," kata dia.
Repsol Honda mencatat prestasi cemerlang tahun lalu dengan menyabet triple crown.
Selain titel juara dunia untuk Marquez, Honda juga meraih juara dunia konstruktor dan tim.
Marquez menilai kesuksesan tersebut tak membuat upaya timnya akan lebih mudah.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar