Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Bhayangkara, PSM Terus Asah Taktik Jelang Piala AFC

By Muhammad Robbani - Rabu, 5 Februari 2020 | 21:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, seusai laga uji coba kontra Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Rabu (5/2/2020).
BOLASPORT.COM/MUHAMMAD ROBBANI
Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, seusai laga uji coba kontra Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Rabu (5/2/2020).

BOLASPORT.COM - PSM Makassar menggelar laga uji coba melawan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (5/2/2020).

Laga ini adalah bagian dari persiapan PSM Makassar dalam menyambut laga babak Grup Piala AFC 2020.

Partai pertama Piala AFC melawan Tampines Rovers tinggal menghitung waktu bagi PSM Makassar, tepatnya akan dilaksanakan pada Rabu (12/2/2020).

Lawan pertama Pasukan Ramang adalah Tampines Rovers dan laga akan digelar di Stadion Jalan Besar, Singapura.

Berbagai aspek permainan seperti penyerangan dan pertahanan jadi salah satu penilaian tim pelatih dalam mempersiapkan Piala AFC.

Pelatih PSM, Bojan Hodak, menilai bahwa timnya masih bisa bermain lebih baik lagi dibandingkan laga melawan Bhayangkara.

Meski menang 1-0 atas Bhayangkara, Bojan Hodak belum puas dengan penampilan anak-anak asuhnya.

Baca Juga: PSSI Minta Klub Tetap Melepas Pemainnya ke TC Timnas Indonesia

Dia juga mengkhawatirkan rumput sintetis yang digunakan di kandang Tampines Rovers.

"Kami tidak mendapat banyak tekanan, ini akan menjadi pertandingan yang berat untuk kami," kata Bojan Hodak.

"Sejauh ini kami tidak banyak bermain di lapangan sintetis, jadi ini salah satu yang kami pikirkan," ujarnya menambahkan.

Pelatih asal Kroasia itu juga memberikan penilaian terhadap penampilan Giancarlo Lopes Rodrigues yang juga ditampilkan pada laga ini.

Sejauh ini Giancarlo sudah dilibatkan pada laga-laga PSM yang dimulai sejak play-off Piala AFC.

Bojan menilai permainan Giancarlo tak sesuai harapan karena tekel keras yang didapatkannya dari Putu Gede pada awal-awal laga.

"Giancarlo cuma dapat masalah sedikit karena di awal dapat tekel dari belakang di kakinya," tutur Bojan Hodak.

"Biasanya dalam laga persahabatan tekel begitu berbuah kartu merah dan habis itu mungkin tingkat emosinya meningkat. Dia tidak fokus lagi ke permainan."

"Jadi normal saja, pada dasarnya mereka butuh pertandingan lagi untuk lebih memahami satu sama lain," katanya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

PSBS Biak Tim Promosi Liga 1 2024/2025 yang Ingin Konsisten Raih Kemenangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136