BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, menyebut Kejuaraan Beregu Asia 2020 akan menjadi tes untuk kemampuannya memimpin tim.
Kejuaraan Beregu Asia 2020 akang berlangsung di Manila, Filipina, 11-16 Februari. Tim putra Malaysia menempati Grup C bersama Taiwan dan Singapura.
Lee Zii Jia ditunjuk sebagai kapten tim putra Malaysia. Ini pertama kali Lee menyandang tanggung jawab tersebut.
"Menjadi tim pada usia muda adalah kehormatan, tetapi saya siap menghadapi tantangan ini," kata Lee, dilansir BolaSport.com dari The Star.
"Namun, dari semua pemain tunggal putra di tim, saya pemain tertua kedua. Jadi mungkin saya tak bisa disebut muda," ujar pemain berusia 21 tahun tersebut.
Lee berjanji akan menjaga semangat tim putra Malaysia.
Apalagi, Malaysia bisa lolos ke putaran final Piala Thomas 2020, Mei mendatang, jika lolos ke empat besar Kejuaraan Beregu Asia.
"Saya akan melakukan yang terbaik demi menjaga semangat tim. Kami akan mencapai hasil maksimal bersama, seperti pada dua tahun lalu," tuturnya.
Baca Juga: Kasus Seo Seung-jae Beri Angin Segar bagi Ganda Campuran Malaysia
Lee Zii Jia menjadi pemain tunggal putra kedua Malaysia pada Kejuaraan Beregu Asia 2018.
Dia mencatat empat kemenangan dari total lima pertandingan yang dijalaninya.
Hasilnya, Malaysia lolos ke semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2018 dan lolos ke putaran final Piala Thomas.
Selain Lee, tim putra Malaysia diperkuat Leong Jun Hao, Cheam June Wei, dan Ng Tze Yong pada tunggal putra.
Adapun skuat ganda putra diisi Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Teo Ee Yi/Ong Yew Sin, dan Goh Sze Fei/Nur Izzudin Rumsani.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Tim Bulu Tangkis China dan Hong Kong Mundur, BAC Lakukan Undian Ulang
Baca Juga: Pelatih Paksa Hafiz/Gloria Lolos ke Olimpiade Tokyo 2020
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Thestar.co.my |
Komentar