Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 1 2020 Segera Dimulai, Standar Pengelolaan Pertandingan Harus Ditingkatkan

By Abdul Rohman - Selasa, 11 Februari 2020 | 13:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersama Direktur Utama PT LIB, Cucu Soemantri
PSSI
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersama Direktur Utama PT LIB, Cucu Soemantri

BOLASPORT.COM - Liga 1 2020 akan segera dimulai. PSSI terus mempersiapkan segala aspek agar kompetisi nanti berjalan dengan baik dan berkualitas.

Evaluasi terus dilakukan untuk mematangkan persiapan pelaksanaan Liga 1 2020.

Dalam acara "Club's Workshop Match Commisioner, Local General Coordinator, Local Media Officer and Local Security Officer Liga 1 dan Liga 2" di Jakarta, Cucu Somantri mengajak standar pengelolaan pertandingan terus ditingkatkan.

Baca Juga: Keluarga Jadi Sistem Pendukung Utama Bintang-bintang Bundesliga

"Kita ingin standar pengelolaan pertandingan terus ditingkatkan," kata wakil ketua PSSI, Cucu Somantri, pada Senin (10/2/2020).

Workshop yang diselenggarakan PT LIB dan bekerja sama PSSI ini diikuti lebih dari 200 peserta yang berasal dari perwakilan klub Liga 1 dan 2 serta perangkat pertandingan.

Selain itu juga hadir tamu undangan Head of Competition Support AFC, Brian See.

"Harapan kami nantinya kualitas para perangkat pertandingan seperti match commissioner, general coordinator, media officer dan security officer sesuai dengan standar PSSI serta AFC."

"Dengan begitu akan tercipta pertandingan yang bermutu baik," kata Cucu, yang juga berposisi sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSSI.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : PSSI.org
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X