Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eric Abidal Puji Ansu Fati, Barcelona Lupakan Neymar

By Abdul Rohman - Selasa, 11 Februari 2020 | 13:00 WIB
Penyerang Barcelona, Ansu Fati (kanan), merayakan golnya bersama Lionel Messi dalam laga Liga Spanyol melawan Levante di Stadion Camp Nou, Minggu (2/2/2020).
TWITTER.COM/BLEACHERREPORT
Penyerang Barcelona, Ansu Fati (kanan), merayakan golnya bersama Lionel Messi dalam laga Liga Spanyol melawan Levante di Stadion Camp Nou, Minggu (2/2/2020).

BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal, menyampaikan pujiannya kepada penyerang belia El Barca, Ansu Fati.

Eric Abidal mengklaim bahwa juru gedor berusia 17 tahun, Ansu Fati, saat ini menjadi bagian penting dari skuad Barcelona.

Barcelona memutuskan untuk tidak mendatangkan Neymar kembali karena akan menghambat perkembangan dari Ansu Fati.

Baca Juga: Pesan Menteri pariwisata dan Ekonomi Kreatif tentang Free Fire Champions Cup 2020

Baca Juga: Pesan Menteri pariwisata dan Ekonomi Kreatif tentang Free Fire Champions Cup 2020

"Kami mungkin ingin memiliki semua pemain terbaik, tetapi tidak mau membuat kesalahan dalam mengembangkan pemain," kata Eric Abidal seperti dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

"Sejak masuk tim utama, Ansu telah berkontribusi banyak dalam beberapa pertandingan terakhir. Dia menunjukkan bakatnya."

"Dia adalah pemain yang bisa bermain di banyak posisi dan harus diperhitungkan."

"Saya pikir para pemain 100 persen bersama kami dan memiliki tujuan untuk tinggal di sini selama bertahun-tahun," ujar Abidal lagi.

Penampilan Ansu Fati, yang baru berusia 17 tahun, terbilang cukup memuaskan.

Baca Juga: Jebol Inter, Zlatan Ibrahimovic Sebut AC Milan Hancur karena Tragedi Menit 54

Ansu Fati berhasil menyumbangkan 4 gol dan 1 assist dari 13 pertandingan yang dimainkan di Liga Spanyol musim 2019-2020.

Secara keseluruhan Fati mencicipi merumput di kompetisi kasta teratas Negeri Matador musim ini selama 582 menit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : transfermarkt.com, Mundo Deportivo
REKOMENDASI HARI INI

Performa AC Milan Tak Enak Ditonton, Pensiunan Umur 70 Tahun pun Bisa Main Lebih Baik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136