Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Rasa Striker, Sergio Ramos Bikin Gol di 20 Stadion

By Ade Jayadireja - Selasa, 11 Februari 2020 | 10:45 WIB
Isco dan Sergio Ramos merayakan kemenangan Real Madrid atas Osasuna, Minggu (9/2/2020).
TWITTER.COM/REALMADRID
Isco dan Sergio Ramos merayakan kemenangan Real Madrid atas Osasuna, Minggu (9/2/2020).

BOLASPORT.COM - Sergio Ramos tak berhenti mengukir rekor bareng Real Madrid.

Meski beroperasi sebagai bek, Sergio Ramos punya insting mencetak gol bak seorang striker.

Aksi teranyar Ramos tersaji saat Real Madrid bertandang ke rumah Osasuna pada pekan ke-23 Liga Spanyol 2019-2020.

Bermain di Estadio El Sadar, Minggu (9/2/2020), sosok berumur 33 tahun itu menyumbang satu gol untuk membantu timnya meraih kemenangan 4-1.

Baca Juga: Berani Kritik Man United, Fred Dianggap Miliki Mental Seorang Pemimpin

Dengan torehan ke gawang Osasuna, kini sang kapten sudah mencetak gol di 20 stadion dalam kompetisi liga.

Ramos berselebrasi di stadion Jose Zorrilla, Reale Arena, Estadio Benito Villamarin, Ramon Sanchez Pizjuan, La Rosaleda, Butarque, Gran Canaria, Montilivi, Ipurua, Balaidos, Wanda Metropolitano, San Mames, Mendizorroza, Mestalla, Son Moix, Ciutat de Valencia, Coliseum Alfonso Perez, RCDE Stadium, Camp Nou, dan terakhir El Sadar.

Dari 20 stadion tersebut, Ramos membukukan total 28 gol.

Baca Juga: Akan Latihan di Eropa, Tim Bulu Tangkis Hong Kong Masih Negosiasi


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Marca

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X