Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

The Jak Mania Minta Persija Tidak Naikan Harga Tiket Pertandingan

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 11 Februari 2020 | 20:45 WIB
Dicky Soemarno dan Osvaldo Haay di kantor Persija Jakarta, Kuningan, Jakarta
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dicky Soemarno dan Osvaldo Haay di kantor Persija Jakarta, Kuningan, Jakarta

BOLASPORT.COM - Ketua Umum The Jak Mania, Dicky Soemarno, berharap agar manajemen Persija Jakarta tidak menaikan harga tiket pertandingan selama kompetisi musim 2020. Sebab, menurutnya harga tiket pertandingan Persija Jakarta sudah dinilai cukup mahal.

Seperti diketahui, manajemen Persija Jakarta saat ini sedang membangun tim berlabel kualitas. Pemain-pemain berkelas pun datang ke skuat asuhan Sergio Farias tersebut.

Sebut saja Marco Motta, pemain asal Italia yang sempat berkarier di klub-klub papan atas dunia seperti Juventus, AS Roma, Cagliari, Genoa, dan Wattford. Belum lagi ada Otavio Dutra, Evan Dimas, Marc Klok, Muhammad Rafli Mursalim, Alfath Fathier, Rinto Ali, dan Osvaldo Haay.

Manajemen Persija Jakarta sudah mengeluarkan uang dua kali lipat untuk mendatangkan delapan pemain baru. Bahkan, manajemen Persija Jakarta berencana untuk menambah pemain baru jelang penutupan bursa transfer pada 10 Maret 2020.

Baca Juga: Geoffrey Castillion Berjanji Cetak Banyak Gol Setelah Resmi Diikat Persib Bandung

Dengan hadirnya pemain-pemain berlabel mahal, bisa saja membuat manajemen Persija Jakarta menaikan harga tiket pertandingan. Dicky Soemarno mengakui memang salah satu pendapatan klub melalui tiket pertandingan.

"Sumber pemasukan datang ke klub itu ada tiket, tv right, merchandise, transfer pemain, dan sponsor," kata Dicky Soemarno.

"Kalau tiket okelah idealnya sepak bola itu tontonan dan memang dapa uangnya dari sana. Tapi kalau hanya tiket jadi tolak ukur, rasanya gak fair juga," ucap Dicky Soemarno menambahkan.

Pada musim lalu, Persija Jakarta menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan Stadion Patriot sebagai kandangnya. Harga tiket paling murah ketika Persija Jakarta bermain di SUGBK senilai Rp 75 ribu.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
15
36
2
Chelsea
16
34
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Aston Villa
17
28
6
Man City
17
27
7
Newcastle
17
26
8
Bournemouth
16
25
9
Brighton
17
25
10
Fulham
16
24
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Barcelona
19
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
19
36
5
Mallorca
19
30
6
Villarreal
17
27
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
18
25
10
Celta Vigo
18
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X