BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, tidak ingin memikirkan tentang masa depannya di tim.
Kontrak Franco Morbidelli bersama Petronas Yamaha SRT akan berakhir pada pengujung 2020.
Berbeda dengan rekan satu timnya, Fabio Quartararo sudah lebih dulu menerima lembaran perpanjangan kontrak dari pihak Yamaha.
Kendati belum dimulai kompetisi MotoGP 2020, bursa transfer ramai menjadi perbincangan.
Baca Juga: Johann Zarco Punya Motivasi Tinggi Bersama Avintia Ducati
Ducati sangat aktif dalam bursa transfer ini setelah berniat tak melanjutkan kerjasama dengan dua pembalap tim pabrikannya, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
Meski begitu, Morbidelli rupanya enggan memikirkan masa depannya besok bekerja dimana.
Dia memilih tidak memikirkan hal tersebut lantaran dapat berdampak ke masalah lain.
"Lebih baik tidak memikirkannya karena hal-hal seperti itu menghilangkan konsentrasi Anda," kata Morbidelli dilansir BolaSport.com dari GPone.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GPone.com |
Komentar