BOLASPORT.COM - Penyerang Bali United, Irfan Bachdim, resmi meninggalkan timnya dan bergabung dengan PSS Sleman jelang Liga 1 2020.
Cerita panjang tentang transfer Irfan Bachdim jelang Liga 1 2020 telah menemui akhir.
Penyerang Bali United itu telah resmi bergabung dengan tim yang sudah lama meminatinya, PSS Sleman.
CEO Bali United, Yabes Tanuri, menyampaikan secara langsung kabar kepindahan pemain timnas Indonesia itu ke skuad Elang Jawa.
"Ya, Irfan Bachdim resmi kami lepas. Setelah berkomunikasi dengan pihak PSS, kami mencapai kesepakatan untuk proses transfer Bachdim ke Sleman," tutur Yabes dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Gregoria Mariska Akui Banyak Bikin Salah pada Set Kesatu
"Mewakili manajemen Bali United, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Irfan Bachdim atas dedikasinya selama ini bersama kami."
"Semoga semakin sukses di karier selanjutnya," ujar Yabes menambahkan.
Kabar ini menjadi akhir saga transfer Irfan Bachdim yang sudah beredar sejak awal Februari lalu.
Pemain kelahiran Belanda itu memang sudah sejak lama dikabarkan akan meninggalkan skuad Serdadu Tridatu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar