BOLASPORT.COM - Inter Milan dipaksa menanggung malu di depan ribuan pendukungnya sendiri setelah menelan kekalahan di kandang dari Napoli.
Salah satu pertandingan semifinal Coppa Italia 2019-2020 mempertemukan dua klub raksasa Italia, Inter Milan dengan Napoli.
Laga semifinal pertama yang digelar di markas Inter Milan, Giuseppe Meazza, pada Rabu (12/2/2020) atau Kamis dini hari WIB itu berhasil dimenangi oleh Napoli dengan skor 1-0.
Meski berjalan intens dan penuh dengan jual beli serangan, tidak ada gol tercipta di sepanjang 45 menit pertama.
Baca Juga: Chelsea Capai Kesepakatan Verbal dengan Ajax untuk Datangkan Ziyech
Baru pada menit ke-57, gol pertama di pertandingan itu tercipta.
Yang mengejutkan, tim tamu yang mencetak gol lewat sepakan Fabian Ruiz dari luar kotak penalti.
Rapatnya barisan pertahanan Inter Milan memaksa Ruiz melakukan tembakan spekulasi.
Akan tetapi, walau hanya mendapatkan sedikit ruang untuk menembak, gelandang internasional Spanyol itu sukses melesakkan bola ke sudut kiri atas gawang yang dikawal Daniel Padelli.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar