BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengaku langsung menyiapkan para pemainnya untuk menghadapi Madura United.
Setelah menelan kekalahan 0-1 atas Bhayangkara FC pada babak penyisihan Grup A Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu, 12 Februari 2020, Persebaya Surabaya langsung bersiap diri.
Persebaya Surabaya bakal menghadapi laga pamungkas melawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Jumat (14/2/2020).
Baca Juga: Sentuhan Jepang Warnai Persiapan Borneo FC Jelang Liga 1 2020
Laga pamungkas itu akan menentukan tim mana yang berhak melaju ke babak semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.
Untuk menghadapi laga pamungkas tersebut, Persebaya pun mempersiapkan rotasi pemain yang akan diturunkan.
Hal itu dilakukan oleh Aji Snatoso karena Persebaya memiliki jadwal yang cukup padat, di mana dalam tempo enam hari ada tiga laga yang dilakoni Bajul Ijo.
Bukan hanya itu bahkan jika ditambah dengan laga persahabatan melawan Sabah FA, maka Bajol Ijo menjalani empat pertandingan dalam delapan hari terakhir.
"Perlu diingat bahwa dalam enam hari kami melakukan tiga pertandingan, itu tentu berat," kata Aji Santoso seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya Surabaya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persebaya.id |
Komentar