BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Esteban Vizcarra, mengaku termotivasi setelah dapat memakai nomor punggung 10 musim ini.
Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2020, kabar gembira menghampiri pemain Persib Bandung, Esteban Vizcarra.
Ya, Esteban Vizcarra dipastikan dapat memakai jersey dengan nomor punggung 10 saat bermain bersama Persib Bandung musim ini.
Sebelumnya pada kompetisi musim lalu, Esteban Vizcarra menggunakan nomor punggung 9 bersama Persib Bandung.
Namun, nomor tersebut rencananya akan dipakai oleh pemain asing Persib Bandung, Wander Luiz.
Baca Juga: Jelang Kompetisi Liga 1 2020, PT LIB Menghadap BOPI
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia, Luiz meminta nomor tersebut secara langsung.
Sejatinya, Vizcarra sudah cukup melekat dengan nomor punggung 11, tetapi nomor tersebut sudah dipakai oleh Dedi Kusnandar.
Nomor punggung 10 dianggap keramat oleh sebagian orang mengingat banyak pemain hebat menggunakan jersey dengan nomor punggung ini.
"Saya akan pakai nomor punggung 10 ya sudah pasti pakai nomor punggung 10 karena dia minta nomor punggung sembilan," ujar Esteban Vizcarra.
Baca Juga: PT LIB Janji Bagi Rata Hak Siar ke Klub Peserta Liga 1 2020
"Namun nomor punggung 11 sudah ada yang memakai, jadi saya pakai nomor 10," ucap Vizcarra
Dikatakan oleh Esteban Vizcarra, memakai nomor punggung 10 akan menjadi sebuah motivasi bagi dirinya.
Menurutnya, ini menjadi sebuah tantangan untuk menyambut kompetisi Liga 1 2020.
"Ya, ini akan menjadi motivasi pakai nomor 10 pada tim besar seperti Persib Bandung. Jadi tantangan bagi saya musim ini," ujar Vizcarra mengakhiri.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | liga-indonesia |
Komentar